Pemilih Ahok-Djarot Solid

JAKARTA (25 September): Pemilih petahana Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot) masih solid.  Soliditas ini mampu mengungguli pasangan lain, Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno (Anis-Sandi) dan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni (Agus-Sylvi).  Bahkan perbedaan selisihnya di antara bakal calon gubernur DKI Jakarta ini cukup besar.

"Hasil panel survei menunjukkan bahwa pasangan Ahok-Djarot masih terlalu kuat di atas dua pasangan lain," ujar Agung Prihatna, peneliti Media Research Center (MRC) di Jakarta, (23/9).

Andai saja pencoblosan untuk memilih Gubernur DKI Jakarta dilaksanakan Sabtu (23/9) kemarin, tingkat elektabilitas Ahok-Djarot tertinggi.

"mrc"

Sementara dari segi kekuatan pemilih atau mereka yang tidak akan mengalihkan pilihan ke bakal calon lain, Ahok-Djarot mendapat skor 71,6%. Sedangkan pasangan Anies-Sandiaga dan Agus-Sylviana masing-masing mendapatkan 59,5% dan 53,5%.

"Tingkat kemantapan pemilih Ahok ini tinggi sekali sampai 75%. Mereka ialah orang yang sudah memantapkan pilihan, sulit tergoda untuk pindah ke calon lain, apa pun dramanya," jelas Agung, seperti dilansir mediaindonesia.com.

Agung juga menambahkan, kecenderungan pemilih yang solid itu disebabkan 30%-40% masyarakat Jakarta merasakan kemajuan di bawah pemerintahan Ahok. Jadi mereka tidak ingin berspekulasi untuk memilih calon lain yang belum tentu bisa sehebat petahana.(*)

Add Comment