NasDem Jatim Sambangi Ponpes Al Hikam
Getting your Trinity Audio player ready...
|
MALANG, JAWA TIMUR (18 Juni): Rombongan pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Timur melanjutkan kunjungan Safari Ramadan di Pondok Pesantren Al Hikam Kota Malang, Sabtu (17/6). Effendy Choirie diutus menjadi ketua rombongan Safari Ramadan dengan didampingi Bupati Malang Rendra Kresna yang juga Ketua DPW Partai NasDem Jawa Timur.
Rombongan Safari Ramadan diterima istri almarhum KH Hasyim Muzadi, Muthomimah. Dalam pertemuan singkat itu, mereka lebih banyak mengenang sosok KH Hasyim Muzadi.
Wejangan almarhum yang selalu didengungkan di akhir hayat ialah menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Pesan itu sering disampaikan almarhum Hasyim setelah melihat adanya pergerakan kelompok keras yang tidak setuju dengan ideologi Pancasila.
Muthomimah berharap, dengan silaturahim pengurus Partai NasDem, perjuangan almarhum menjaga NKRI tak pernah berhenti. Sosok Hasyim Muzadi dikenal sebagai ulama yang sering membawa napas nasionalis dan pluralis.
Sama seperti pendahulunya, Gus Dur, Hasyim selalu membawa napas antiradikalisme dan mengedepankan kerukunan antarumat beragama melalui napas pluralisme, sangat sepaham dengan perjuangan NasDem yang dikenal sebagai partai nasionalis.
“Salam untuk Bapak Surya Paloh. Mudah-mudahan perjalanan Partai NasDem berhasil untuk kemaslahatan bangsa,” kata Muthomimah, seperti dikutip dari mediaindonesia.com.
Effendy selaku utusan Surya Paloh juga mengucapkan terima kasih atas doa yang diberikan istri mantan Ketua Umum PBNU itu. Menurutnya, perjuangan Hasyim untuk Nahdlatul Ulama dan Indonesia, terutama dalam menjaga NKRI dari ancaman radikalisme, sudah menjadi inspirasi.
Almarhum memang humoris, tapi dalam setiap guyonannya tersimpan pemikiran yang mendalam.
“Bahkan, beliau pernah memberikan penjelasan soal restorasi dan pemaparannya justru lebih paham daripada orang NasDem sendiri,” kata pria yang biasa disapa Gus Choi ini.
Sementara itu, Rendra Kresna menilai sosok Hasyim sebagai tokoh nasional, tidak hanya NU, tapi semua kalangan. Pesan almarhum untuk menjaga NKRI akan selalu menjadi semangat Partai NasDem yang memiliki tekad perjuangan sama.
“Kita tahu beliau memberikan pencerahan, nasihat, banyak terima hal positif, terutama nasihat menjaga NKRI,” kata Kresna. (*)