Roadshow Qurban NasDem Potong 25 Hewan di Kabupaten Cirebon

Getting your Trinity Audio player ready...

CIREBON, JABAR (4 September): Sekretaris Jendral (Sekjen) Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai NasDem, Hj Nining Indra Shaleh menggelar agenda Roadshow Qurban di Cirebon. Kegiatan tersebut berlangsung selama tiga hari sejak 1 September.

Kegiatan berlangsung di tiga tempat antara lain Desa Kalipasung Kecamatan Gebang, Desa Domyong Kecamatan Babakan, dan Desa Pabuaran Wetan Kecamatan Pabuaran. Di ketiga desa tersebut NasDem memotong 25 ekor hewan kurban.

""

Selama melakukan Roadshow Qurban tersebut, Nining didampingi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Cirebon Sukaryadi SE, serta fungsionaris DPD, DPC, dan DPRT NasDem Kabupaten Cirebon. Kedatangan mereka di tiga tempat itu tersebut disambut warga dengan antusias.

Nining Indra Shaleh mengatakan, program Roadshow Qurban dilakukan secara rutin tiap tahun. Hal itu sebagai bentuk kepedulian nyata Partai NasDem untuk masyarakat Indonesia umumnya, dan Cirebon pada khususnya.

“Komitmen kami Partai NasDem melakukan restorasi secara terus menerus untuk masyarakat. Salah satunya dengan program Roadshow Qurban ini,” ujar Bunda Nining, Sabtu (2/9).

Sementara itu, Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Cirebon, H Sukaryadi SE menyambut baik program Roadshow Qurban ini. Program tersebut didatangkan langsung dari pusat oleh Nining. Dikatakan, total Hewan Qurban berjumlah 25 ekor yang terdiri dari 5 sapi dan 20 kambing. Semuanya untuk wilayah Kabupaten Cirebon. (*)

Add Comment