Andi Rachmatika Dewi Terus Jajaki Paket Pilwalkot Makassar

Getting your Trinity Audio player ready...

MAKASSAR, SULSEL (5 September): Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sulawesi Selatan (Sulsel), Syahruddin Alrif menegaskan keseriusan partainya untuk mendorong Ketua DPD NasDem Makassar Andi Rachmatika Dewi (Cicu), sebagai penantang petahana Mohammad Ramdhan “Danny” Pomanto di Pilwalkot Makassar 2018 mendatang.

Hanya saja hingga saat ini NasDem masih mempertimbangkan sejumlah opsi politik, khususnya terkait figur pendamping Cicu dan arah koalisi di Pilwalkot mendatang. Hal ini dinilai perlu mengingat Danny Pomanto merupakan rival politik yang cukup diperhitungkan.

Lebih jauh Syahar juga menjelaskan, jika sejauh ini hanya enam nama yang mewacana siap menantang petahana. Mereka adalah Farouk M Betta (Aru) Rusdi Abdullah (Rudal), Irman Yasin Limpo (None), Munafri Arifuddin (Appi), Syamsu Rizal (Daeng Ical), dan Andi Rachmatika Dewi (Cicu).

“Enam nama ini sangat bagus karena ingin melawan petahana,” ujar Syahar di Kantor DPRD Sulsel, Senin (4/9).

Namun untuk memaketkan Cicu, saat ini belum bisa menentukan, begitu pula adanya keinginan keluarga Ilham Arif Sirajuddin (IAS) agar Daeng Ical dan Cicu bisa dipaketkan untuk menumbangkan petahana.

“Wacana sah-sah saja, biarkan mereka (Cicu) membangun komunikasi secara efektif siapa yang bisa diajak membangun koalisi,” ujarnya.

Wakil ketua Komisi E DPRD Sulsel ini juga menyebutkan, jika komunikasi politik lintas parpol maupun dengan beberapa figur yang dilakukan Cicu mendapatkan respon positif. Salah satunya komunikasi yang dilakukan bersama Ketua DPD Golkar Makassar Farouk M Betta.

Sehingga jika ke depan Golkar dan NasDem berkoalisi di Pilwalkot Kota Makassar, maka sudah melebihi persyaratan KPU.

“Komunikasi yang dilakukan (Cicu) kami merespon positif. Apalagi jika koalisi bisa terwujud. Golkar 8 kursi NasDem 5 kursi sudah memenuhi syarat,” pungkasnya.(*)

Add Comment