NasDem Sambut Baik Dukungan PKB untuk Ridwan Kamil

JAKARTA (13 September): Partai NasDem mengapresiasi dukungan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang menyatakan dukungan resmi terhadap bakal calon gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil atau yang akrab disapa Kang Emil.

"NasDem tentu menyambut baik dukungan PKB untuk mengusung putra terbaik Jawa Barat," ujar Wakil Sekjend Partai NasDem Willy Aditya, Rabu (13/09).

Sebagai partai pengusung pertam Ridwan Kamil, Willy berharap dukungan dari partai lainnya akan terus bermunculan untuk memenuhi syarat minimal 20 kursi DPRD Jawa Barat.

"Sejauh ini kita intensif berkomunikasi dengan PPP dan PAN untuk bersama-sama mengusung Ridwan Kamil," ujarnya.

Peta dukungan Ridwan Kamil dari NasDem dan PKB masih kurang untuk memenuhi syarat minimal. NasDem mempunya 5 kursi di DPRD Jawa Barat dan PKB 8 kursi. Ini berarti NasDem dan PKB masih harus membangun koalisi partai lainnya untuk memenuhi syarat 20 kursi.(*)

Add Comment