Wartawan Kawal Penjaringan Bacaleg Tanpa Mahar NasDem Halsel

HALMAHERA SELATAN, MALUT (9 Oktober): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Halmahera Selatan (Halsel), Maluku Utara (Malut) gandeng wartawan liput proses penjaringan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) tanpa mahar. Hal ini dilakukan guna menjaring bibit-bibit unggul Bacaleg 2019 mendatang.

""

Ketua DPD NasDem Halsel, Muhlis Jafar menegaskan elektabilitas calon peserta diutamakan sehingga perlu pengawasan dari mata pena jurnalis.

“Kami konsisten memperjuangkan hak rakyat. Kami juga akan gali potensi Caleg sehingga partai ini tetap wahid. Kami libatkan Media, agar NasDem memiliki warna tersendiri, sosialisasi ini penting sebab ajak publik butuh partisipasi untuk ke publik dengan cara gandeng media jika ada yang pungutan biaya kita pecat tidak terhormat,” tegas Muhlis salam sambutannya di Kantor NasDem Halsel, Desa Mandaong Kecamatan Bacan Selatan, Sabtu (07/10).

""

Ketua Badan Pemenang Pmilu (Bappilu) NasDem Halsel Haedar Mahmud menambahkan, keterwakilan perempuan Bappilu NasDem punya strategi khusus untuk jemput bola, mengingat kurangnya peminat politisi dari kalangan Perempuan.

“Caleg terpilih semuanya berkualitas, kita proses 1 bulan, pembukaan Bacaleg dari tanggal 7 hingga 8 Oktober 2017, sementara keterwakilan 30 persen kita punya jurus jitu, intinya kita akan godok yang terbaik.” jelasnya.(*)

Add Comment