Kemendag dan Martin Manurung Center (MMC) Gelar Pasar Murah Jelang Natal
Jakarta, (20 Desember): Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI bersama dengan Martin Manurung Center (MMC) melaksanakan kegiatan operasi pasar murah di empat lokasi sekaligus. Hal ini bertujuan untuk menjaga harga bahan pokok tetap stabil serta memastikan ketersediaan stok bahan pokok di masyarakat menjelang peringatan hari raya natal dan tahun baru 2018.
Kegiatan pasar murah ini dilaksanakan serentak pada hari Senin (18/12) di tiga kecamatan dan satu kota, yaitu kecamatan Pandan, Tukka, dan Sarudik Kabupaten Tapanuli Tengah, serta Kota Sibolga.
Masyarakat sangat antusias dan menyambut baik kegiatan operasi pasar murah yang gelar Kemendag bersama Martin manurung Center ini. G. Rajagukguk salah seorang penatua gereja GKPI Pandan yang dipilih menjadi tuan rumah pelaksanaan kegiatan Pasar Murah ini menuturkan kegiatan seperti ini baru kali pertama digelar di tempat mereka. Dia berharap kegiatan semacam ini dapat dilaksanakan secara rutin di kecamatan Pandan.
“Kami sangat berterimakasih atas bantuan melalui Pasar Murah Natal ini. Dan kegiatan sosial ini juga yang pertama kali dilaksanakan di daerah kami ini. Untuk itu kami mengucapkan terimakasih kepada Kementerian dan juga kepada pak Martin Manurung yang sudah bekerja keras untuk melaksanakan kegiatan ini. Kiranya Tuhan membalaskan segala kebaikannya,” jelas G. Rajagukguk
Sementara itu ketua Martin Manurung Center Tapanuli Tengah (Tapteng) Jannes Maharaja mengungkapkan rasa syukurnya atas kegiatan yang dapat diselenggarakan di wilayahnya. Menurut dia kegiatan ini dapat berjalan berkat upaya yang dilakukan oleh Martin Manurung dengan melakukan pendekatan ke perusahaan untuk memberikan dana CSR-nya sehingga dapat terserap di masyarakat.
“Bersyukurlah kita karena daerah kita ini mendapat bagian Pasar Murah ini. Dan kita bergembira juga, karena penjualan kupon Pasar Murah ini disumbangkan kepada gereja yang menjadi tuan rumah penyelenggara,” ungkap Jannes
Menanggapi suksesnya penyelenggaraan pasar murah ini, perwakilan Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI yang diwakili oleh Ojak Immanuel Taringan bersama dengan timnya mengatakan, bahwa kegiatan Pasar Murah menyambut perayaan natal dan tahun baru yang pertama kali digelar di Tapanuli ini berkat kerjasama yang sangat baik antara kementerian dengan Martin Manurung Center (MMC).
“Saya bangga melihat respon dari warga jemaat gereja yang bersedia menerima paket Pasar Murah Natal ini. Dimana dengan membeli kupon seharga 50ribu, sudah mendapat paket Natal lebih dari Rp100ribu. Dan uang kupon yang terkumpul disumbangkan kepada gereja yang menjadi tua rumah penyelenggaraan Pasar Murah. Kebersamaan yang kami lihat ini tentu menjadi modal kami nantinya untuk melaporkan kepada pimpinan agar tahun-tahun berikutnya dipercayakan kembali untuk mendapat bagian,” kata Ojak.(*)