Jelang Ramadhan, Mbak Rerie Gelar Layanan Kesehatan di Demak

Getting your Trinity Audio player ready...

DEMAK, (27 April): Menjelang Bulan Suci Ramadhan kesehatan sangat penting untuk dijaga agar badan fit dan sehat, untuk itu Lestari Moerdijat Korwil NasDem Jateng-DIY mewujudkanya melalui program Bhakti Sosial Layanan Kesehatan gratis yang diselenggarakn setiap minggu di Kabupaten Demak. Program ini kembali berlanjut di Desa Gajah, Kecamatan Gajah, Kabupaten Demak, Kamis (26/4).

Acara yang dimulai jam satu siang di kediaman warga desa, Sukijan, sudah dipadati 120 warga untuk mendapatkan nomor antrian. Para paruh baya dan lansia yang mengikuti program ini karena sebagian bekerja di bidang pertanian dan tambak sehingga mayoritas keluhan dari warga adalah sakit asam urat dan gula darah.

Warga mendapatkan layanan kesehatan berupa pemeriksaan gula darah, tensi, kolestrol, dan asam urat. Setelah dilakukan check-up secara menyeluruh peserta diberikan obat yang sesuai dengan diagnosis.


FOTO – FOTO SELENGKAPNYA : Jelang Ramadhan, Mbak Rerie Gelar Layanan Kesehatan di Dema

Suyanto, warga Desa Gajah, yang berpofesi sebagai staff Desa Gajah, mengatakan dia mengeluhkan sakit pada lututnya, karena sering membantu warga dalam urusan administarsi desa. Sehingga saat mendengar layanan kesehatan tersebut, dia merasa senang selain dapat berobat juga dapat membantu para warga yang kurang mampu.

"Dengan adanya layanan kesehatan, masyarakat yang tidak mampu dapat berobat secara gratis," ungkapnya.(*)

Add Comment