Sapto Kibarkan Panji Restorasi dari Kabupaten Bogor
BOGOR (29 September): Tak banyak calon anggota legislatif (caleg) yang memiliki visi dan misi singkat namun pembahasannya mencakup keseluruhan unsur kebutuhan masyarakat. Namanya Sapto Satrio Mulyo caleg DPR RI Partai NasDem Dapil V (Kabupaten Bogor) nomor urut 8 yang memiliki tekad kuat untuk membangun Kabupaten Bogor melalui basis kearifan lokal.
Menurut Sapto, dirinya ingin mengantarkan wilayahnya Bogor Sejahtera Aman Tentram (Sehat). Itu merupakan visi yang ingin dicapai Sapto bersama warga masyarakat Kabupaten Bogor melalui jalur legislatif DPR RI di Senayan Jakarta.
Bukan tanpa sebab, menurutnya, dengan kembali kepada kearifan lokal, sumber daya alam (SDA) yang ada di Kabupaten Bogor akan dapat bermanfaat bagi masyarakatnya secara optimal, adil, dan berkesinambungan.
“Saya gemas melihat pembangunan yang merusak lingkungan, baik lingkungan SDA maupun lingkungan pola bergaul masyarakatnya yang pada akhirnya melihat SDA sebagai nilai ekonomi untuk dieksploitasi begitu saja, tanpa melihat dampak jangka panjangnya,” ungkapnya.
Masih kata Sapto, sudah saatnya masyarakat memahami segala variabel yang membuat dirinya merasa cukup agar dapat kembali kepada nillai-nilai yang diajarkan para leluhur bangsa.
“Dengan kearifan lokal, masyarakat tidak menjadi masyarakat yang serakah, karena mereka akan belajar bagaimana berinteraksi dengan alam sekitar secara langsung,” tukasnya.
Sapto meyakini apa yang diajarkan para pendiri bangsa melalui jejak kearifan lokal merupakan bagian dari restorasi nilai-nilai interaksi bangsa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.
Konsep restorasi yang diamalkan Partai NasDem kemudian membawa Sapto bergabung dalam arus besar gerakan perubahan. Sapto bahkan tak canggung lagi untuk menyebut bahwa ia telah jatuh cinta kepada Partai NasDem.
“Jatuh cintanya saya dengan Partai NasDem karena partai ini sejalan dengan visi dan misi saya, sehingga saya tidak susah-susah untuk menerapkan ide-ide saya memajukan masyarakat Indonesia dan Partai NasDem yang tercinta bersamaan,” katanya.(*)