Hamdhani Fokus Berjuang Menangkan NasDem
Hamdhani Fokus Berjuang Menangkan NasDem
KUALA KAPUAS (3 November): Usai ditutupnya Orientasi Calon Legislatif NasDem Se Kalimantan Tengah oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, semangat kader makin menyala untuk meraih kemenangan pada Pemilu 2019 mendatang. Membesarkan NasDem di pulau Borneo menjadi spirit yang kian mengkristal.
Hal tersebut diungkapkan anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan Kalimantan Tengah, Hamdhani, yang kembali mencalonkan diri untuk maju ke Senayan dengan nomor urut 1.
"Setahu saya, selama ini belum ada tokoh nasional yang singgah di Kapuas. Kehadiran tokoh nasional yang juga Ketua Umum NasDem Pak Surya Paloh, tentu menjadi energi tambahan yang bisa membangkitkan semangat kader NasDem di Kapuas khususnya dan Kalteng umumnya," ujar Hamdhani di sela penutupan Orientasi Caleg NasDem Kalteng di Kuala Kapuas, Sabtu (3/11).
Lebih jauh Hamdhani yang kini duduk di Komisi VI DPR RI juga menambahkan, selama jalannya orientasi, dirinya menyaksikan sendiri semangat kader sangat tinggi. Ditambahkan, persaingan sesama caleg DPR RI terhitung sangat ketat.
"Semua caleg DPR RI dari Kalteng semuanya kuat, semuanya mempunyai peluang yang bisa dibilang sama, karena masing-masing caleg punya kelebihan sendiri-sendiri," terang Hamdhani.
Untuk kursi di DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kalteng, ada enam kursi. Keenam caleg yang berkompetisi tersebut adalah H.Hamdhani,S.IP,M.Sos, DR.H.Ujang Iskandar, ST, Ary Egahni, SH, Mutiara Usop, Sedha Tan Minggara, Drs. During K. Toemon.MM.
"Potensinya semua besar, maka jika ditargetkan oleh DPW untuk meraih dua kursi DPR RI sangat mungkin. Soal siapa yang akan duduk di Senayan itu bukan masalah besar, yang paling penting adalah NasDem Kalteng bisa memenuhi target dan memberi kontribusi pada kemenangan secara nasional," papar Hamdhani.
Selama menjadi anggota DPR RI, Hamdhani terhitung rajin mengunjungi konstituennya di Kalteng. Berbagai program DPR bisa disalurkan ke masyarakat yang dulu mendukungnya. Ini juga diakui Hamdhani sebagai upaya semakin mendekatkan NasDem pada masyarakat di samping dirinya yang harus berada di tengah konstituennya.
"Selama ini cukup banyak program yang saya jalankan di dapil, sehingga selain memelihara suara saya, artinya juga menyosialisasikan NasDem itu sendiri. Semoga saja 2019 nanti NasDem makin dipercaya dan berlipat menghasilkan suara," pungkas Hamdhani.(*)