Ketua NasDem Jatim Targetkan Kursi Di Tiap Dapil dan Tingkatan

Getting your Trinity Audio player ready...

MOJOKERTO (10 November): Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Timur Sri Sajekti Sudjunadi atau yang akrab disapa Jeannette Sudjunadi terus melakukan roadshow politik untuk bertemu sejumlah tokoh di Jawa Timur dan awak media. 

Jumat (9/11)  Jeannette  bersilahturahmi dengan awak media Kabupaten Mojokerto di Hotel Raden Wijaya Mojokerto, Jawa Timur.  ”Target kita mendapatkan kursi di setiap Dapil. Ini berlaku untuk pileg di semua tingkatan. Mulai di DPR RI, DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten Kota,” kata Jeannette di hadapan awak media.

Turut hadir dalam pertemuan itu Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Mojokerto, Rindahwati serta caleg DPR RI dari dapil 8 Dosy Iskandar Prasetyo dan sejumlah  caleg DPRD Propinsi Jatim.

“Road show  ini adalah  bagian dari persiapan menuju Pileg dan Pilpres 2019 untuk melihat secara langsung apa yang akan dan sudah dilakukan oleh para caleg di daerah,” tambah Jannette.

Jeannette juga mengatakan,  dirinya mengajak caleg DPRD Provinsi dan DPR-RI untuk mengecek ke daerah,  sebagai upaya yang sudah dilakukan agar memperoleh masukan dari berbagai pihak sehingga dapat meraih target perolehan kursi.

“Jargon dan slogan politik NasDem tetap yakni Gerakan Restorasi dan Politik Tanpa Mahar. Gerakan ini dilandaskan atas tiga hal, yaitu politik solidaritas, ekonomi emansipatif dan partisipatif, serta budaya gotong-royong,” imbuh Jannette.

Mengenai target perolehan kursi di parlemen, tambah Jeannette, minimalnya tidak boleh ada dapil yang kosong. Artinya setiap dapil ada caleg Partai NasDem yang jadi. Sedangkan dapil yang sudah terisi harus ditingkatkan.

“Seperti di Kabupaten Mojokerto saat ini, dari lima dapil Partai NasDem mendapat empat kursi anggota dewan. Nah, nanti dapil yang kosong harus terisi. Sedangkan yang empat dapil, dimana ada potensi harus bertambah lebih dari satu. Begitu juga di tingkat provinsi dan RI. Untuk RI dari dapil delapan Jawa Timur ini kita mentarget dapat dua kursi,” katanya seperti dikutip dari harianbhirawa.com.

Sedangkan tujuan silaturahmi dengan awak media, Jeannete menegaskan, media pada dasarnya sangat dekat dengan partai politik dalam hal peran maupun fungsinya.

“Pers itu perannya sangat penting dalam kehidupan berbangsa, sehingga pers sering disebut sebagai pilar ke empat demokrasi. Hanya saja perannya berada di ‘luar’,” tegas Jennette.

Ketua DPD NasDem Kabupaten Mojokerto, Rindhawati optimistis di Kabupaten Mojokerto mampu memenuhi target meraih kursi di semua dapil. Menurut perempuan yang saat ini menduduki jabatan sebagai anggota DPRD Kabupaten Mojokerto ini, caleg yang dipasang di lima dapil memiliki potensi yang besar untuk jadi.

“Bahkan estimasi saya ada satu atau dua dapil yang bisa mendapatkan lebih dari satu kursi,” jelas politikus perempuan yang gemar menonton olah raga sepak bola ini. (*)

Add Comment