Bertemu Delegasi UE, NasDem Bahas Kemudahan Ekspor Kelapa Sawit
Getting your Trinity Audio player ready...
|
JAKARTA (21 Desember): Kemudahan hubungan dagang komoditi kelapa sawit antara Indonesia dan negara-negara yang tergabung dalam Uni Eropa menjadi salah satu topik yang dibicarakan antara Partai NasDem dengan 12 duta besar serta para perwakilan dari 20 negara Uni Eropa (UE) yang berkunjung di DPP Partai NasDem, Jakarta, Kamis (20/12).
Dalam kesempatan tersebut, Partai NasDem sebagai salah satu partai pendukung pemerintah memastikan standard produk ekspor kelapa sawit yang sesuai dengan standar lingkungan hidup. Ketua Umum DPP Partai NasDem bidang Hubungan Internasional Martin Manurung mengungkapkan dengan adanya kerja sama antara Indonesia dan negara Uni Eropa otomatis akan berdampak pada kemudahan masuknya ekspor komoditi barang Indonesia ke Eropa.
"Tentu dengan berpegang pada komitmen UE maka akan lebih mempermudah masuknya ekspor barang-barang utamanya kelapa sawit Indonesia ke negara Eropa," ujar Martin di Jakarta, Kamis (20/12).
Selain tentang hubungan dagang terkait ekonomi, pembahasan juga mengarah terkait pelaksanaan Pemilu Serentak 2019 yang sebentar lagi berlangsung di Indonesia. Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menegaskan kepada 20 delegasi negara Uni Eropa yang hadir bahwa NasDem memiliki sikap untuk mengusung Presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin.
Surya menjelaskan alasan petahana harus kembali terpilih. Menurut Surya, Jokowi bisa memberikan harapan untuk stabilitas Indonesia. Selain itu, Indonesia harus juga terus bisa menjaga harmoni di tengah keragaman yang dimiliki.
"Saya katakan, mudah-mudahan (Jokowi) terpilih kembali," kata Surya.
Dalam kesempatan yang sama, anggota Delegation of the European Union Vincent Guerend mengaku telah mendapatkan penjelasan yang utuh dari Partai NasDem. Negara-negara Eropa tentu akan senang untuk mempermudah proses ekspor maupun impor dengan Indonesia.
"Kita diskusi tentang pemerintahan, ekonomi, dan NKRI," ujarnya. (Uta/*)