NasDem Nilai Hoaks Jelang Pemilu Ancam Demokrasi

JAKARTA (11 Januari): Hoaks yang berkembang jelang Pemilu Presiden  (Pilpres) 2019 merupakan sebuah ancaman bagi bangsa.  Hal tersebut disampaikan Ketua DPP bidang Media dan Komunikasi NasDem Willy Aditya saat menjadi narasumber dalam acara diskusi bertajuk 'Panen Hoaks di Tahun Politik' di Matraman, Jakarta, Jumat (11/1).

Menururt Willy harus ada edukasi politik untuk masyarakat agar hoaks yang beredar tidak merusak.

"Hoaks ini akan menjadi ancaman serius bagi NKRI," ujarnya. 

Hoaks, tambah Willy, biasanya hanya ada dalam putaran organisasi. Untuk menghindari itu, harus ada edukasi politik untuk masyarakat.

"Politik harus luas, yang pikirkan nasional dan bangsa, bukan kelompok atau organisasi," kata Willy.

Willy juga mengimbau masyarakat menjauhi kabar hoaks. Menurutnya, hoaks yang berkembang di masyarakat tidak ada manfaatnya.

"Jangankan sakral, (kabar hoaks) penting saja tidak. Ini bukan masalah hidup dan mati, ini hanya menang dan kalah (pilpres)," ujar Willy (*)

Add Comment