Yayuk Temui Ribuan Warga Magetan dalam Tiga Sesi
MAGETAN (8 Februari): Ratusan warga antusias bertemu wajah dan menerima kehadiran anggota Komisi X DPR RI Fraksi Partai NasDem Yayuk Sri Rahayuningsih di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD)NasDem Kabupaten Magetan, Jalan Imam Bonjol nomor 12, Magetan, Jawa Timur, Jumat (8/2).
Kehadiran Yayuk menemui warga setelah beberapa saat ratusan warga berkumpul memenuhi halaman kantor DPD NasDem.
“Kami sudah lama menunggu Bu Yayuk, kalau sudah bertemu begini kan jadinya lebih kenal. Saya senang anak saya sudah diusulkan Bu Yayuk untuk mendapatkan beasiswa,” ujar pria yang bernama Sugeng, Jumat (8/2).
Selanjutnya orang tua dari siswa kelas V Sekolah Dasar ini kedepan berharap kepada pengurus Partai NasDem yang ada di tingkat daerah agar sering melakukan sosialisasi dan menyerap aspirasi masyarakat.
“Meskipun Bu Yayuk gak bisa sering ke sini karena bukan di sini saja yang diurus, harusnya ada orang dari Partai NasDem yang membantu Bu Yayuk untuk sosialisasi dan menjaring aspirasi. Saya mendukung itu saja,” tegasnya.
Di Kabupaten Magetan, Yayuk Sri Rahayuningsih yang juga caleg incumbent DPR RI dapil Jatim VII ini menemui warga hingga tiga sesi, karena saking banyaknya warga sementara tempatnya tidak cukup memadai.
“Totalnya di Kabupaten Magetan ada 100 orang, kalau kumpul semua, tidak dibagi sesinya jelas tidak efektif karena tempatnya,” kata Habib Assegaf, tenaga ahli Yayuk.(*)