Prananda Pastikan Harga Kebutuhan Pokok di Kota Medan Stabil

MEDAN (20 Februari): Anggota DPR RI Fraksi NasDem yang juga Ketua Umum Garda Pemuda NasDem, Prananda Surya Paloh (PSP) melakukan kunjungan kerja ke beberapa pasar tradisional di Kota Medan, Sumatera Utara, Senin (18/2).

Ditemani Kepala Perusahaan Pasar Daerah Kota Medan, Rusdi Sinuraya dan Pengurus Garda Pemuda NasDem Kota Medan, Prananda mengecek harga kebutuhan pokok di pasar sekaligus mendengarkan aspirasi dan keluhan para pedagang.

Prananda tampak antusias dan hangat menyapa para pedagang di pasar tradisional Sei Sekambing di Jalan Gatot Subroto Medan. Selain berdialog dengan para pedagang sayur, Prananda juga menyempatkan berbelanja kebutuhan pokok sehari- hari.

Menurutnya harga kebutuhan pokok seperti cabai dan sayur mayur, telur, ikan asin masih terjangkau dan terkendali termasuk juga stok persediaannya yang sangat aman.

“Masyarakat juga kalau belanja tidak khawatir selain harganya terjangkau stok sembako masih aman,” ujar Prananda, Selasa (19/2).

Prananda merinci untuk harga cabai merah dijual dengan harga Rp15.500 hingga Rp16.009 per kilogram. 

”Sedangkan harga minyak goreng curah dijual seharga Rp10.000 per kilogram. Begitu juga dengan gula pasir lokal dijual di pasarannya sebesar Rp11.250 per kilogram,” tambah Prananda.

Seusai melakukan kunjungan ke Pasar Tradisional Sei Sikambing, Prananda melanjutkan kunjungannya ke Pasar Petisah Medan yang merupakan salah satu pasar terbesar milik Pemerintah Kota Medan. 

Di Pasar Petisah, Prananda Surya Paloh mengecek kelayakan bangunan pasar yang merupakan pusat berbelanja segala kebutuhan masyarakat Kota Medan. Prananda bersama rombongan berkeliling dan menyapa para pedagang sambil berbelanja. 

”Kondisi pasar tradisional di Kota Medan masih baik. Ke depan, Partai NasDem akan lebih memperhatikan pedagang dan kondisi pasar- pasar tradisional yang ada di Kota Medan,” ujar Prananda.(*)

Add Comment