Caleg NasDem Gelar Kampanye Clean The Ocean

JEPARA (8 April): Caleg DPR RI Dapil Jateng II nomor urut 1 Lestari Moerdijat bersama Caleg DPRD Dapil 1 Jepara nomor urut 3 Farah Elfirajun, mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan laut terutama di sekitar Laut Karimun Jawa.

Ajakan Lestari Moerdijat dan Farah Elfirajun itu dalam rangka menginisiasi kampanye Clean The Ocean yang digelar hari Minggu, (7/4). 

Kampanye tersebut ditandai dengan pelepasan kano yang dikayuh Gentiel dan Lorentz selaku perwakilan Sahabat Lestari. 

Keberangkatan Gentiel dan Lorentz dilepas oleh ratusan warga dan  lima perahu nelayan menuju Laut Karimun Jawa setelah dilaksanakan bersih-bersih pantai di sekitaran Ocean View Hotel.

Sepanjang perjalanan, Gentiel dan Lorentz turut membersihkan sampah yang ada di permukaan laut. Kano dikayuh selama kurang lebih 20 jam dari Pulau Bobi di Karimun Jawa menuju Ocean View Hotel Jepara.

Duta Sahabat Lestari yang juga aktor kenamaan Indonesia, Raeshard Octaviansha yang hadir dalam kampanye Clean The Ocean turut mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan.

“Akhir-akhir ini banyak berita hewan laut yang mati akibat memakan sampah yang ada di laut. Hal ini sangat memprihatinkan. Untuk itu agar tidak ada kejadian seperti itu lagi, kita semua membersihkan laut dan pantai dari sampah," kata dia.

Lorentz selaku perwakilan Sahabat Lestari menjelaskan alasan utamanya mengikuti kampanye Clean The Ocean. Menurutnya, sebenarnya dia ingin menantang dirinya sendiri dan menarik perhatian semua orang Indonesia untuk berhenti membuang sampah ke laut.

“Kita juga ingin berterima kasih kepada semua orang yang mendukung, terutama pelatih kita, Ibu Lestari Moerdijat, Ibu Farah Elfirajun, Partai NasDem dan semua orang yang menunggu kita di garis finish,” tulis dia di akun instagramnya.

Kampanye Clean The Ocean kali ini dilakukan sebagai bentuk komitmen Lestari Moerdijat dan Farah Elfirajun dalam menjaga kelestarian lingkungan. Ke depannya, diharapkan semua lapisan masyarakat dapat menjaga kebersihan pantai dan laut dengan tidak membuang sampah sembarangan.(TIM/*)

Add Comment