NasDem Harap Pertemuan Jokowi-Prabowo Dilanjutkan
Getting your Trinity Audio player ready...
|
BOGOR (14 Juli): Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny G Plate mendorong adanya pertemuan lanjutan antara Presiden Joko Widodo dengan Prabowo Subianto. Pertemuan tersebut bisa dilakukan langsung keduanya maupun perwakilan, baik dari Jokowi maupun Prabowo. Pertemuan lanjutan itu diperlukan untuk tetap menjaga persatuan.
"Perlu ada pertemuan-pertemuan berlanjut, secara periodik. Tidak saja di tingkat pemimpin ketua partai atau Presiden atau level dibawahnya karena kita ingin bersama-sama," kata Johnny di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Minggu (14/7).
Di sisi lain, caleg DPR RI terpilih dari NTT 1 itu meminta pertemuan Jokowi dan Prabowo tidak disalahartikan sebagai bagi-bagi kekuasaan. Johnny menegaskan dalam pertemuan kemarin pun keduanya tidak sekali pun membahas soal bagi-bagi kekuasaan.
Pertemuan Jokowi dan Prabowo di MRT Jakarta dan FX Senayan, tambah Johnny, membahas bagaimana koalisi pemenang pilpres maupun yang kalah bisa sama-sama mengambil peran konstruktif untuk bangsa Indonesia. Membangun negara juga tidak melulu harus berada dalam pemerintahan.
"Ada yang menjadi koalisi pemenang, dan menyelenggarakan pemerintahan, ada yang kalah dan menjadi posisi penyeimbang," ujar dia.(Medcom.id/*)