NasDem Maybrat Kirim Tujuh Kader Ikuti Kongres

MAYBRAT (7 Agustus): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Maybrat, Papua Barat, akan memberangkatkan tujuh kadernya mengikuti Kongres II Partai NasDem sekaligus memperingati HUT ke VIII Partai NasDem. 

Kongres ke II NasDem akan berlangsung 8-10 November 2019 di JI EXPO Kemayoran Jakarta Pusat sedangkan peringatan HUT akan digelar pada 11 November di Jakarta Convention Center.

“Pak Ketua sudah menyampaikan dalam rapat dan diskusi tertutup bahwa akan memberangkatkan peserta yaitu ketua, sekretaris, bendahara, Wakil Ketua Bappilu, Wakil Ketua OKK dan anggota DPRD terpilih Kabupaten Maybrat periode 2019-2024 untuk mengikuti Kongres II dan dilanjutkan dengan HUT ke-8 Partai NasDem di Jakarta,” ujar Ketua DPD Partai NasDem Maybrat, Agustinus Tenau,  melalui Wakil Ketua Bidang Publikasi dan Komunikasi DPD Partai NasDem Kabupaten Maybrat, Yonas Yewen, Selasa (6/8).(*)

Add Comment