NasDem Berhasil Nambah Kursi DPRD Kota Pematangsiantar

PEMANTANGSIANTAR (2 September): Partai NasDem berhasil menambah kursi anggota dewan DPRD Kota Pemantangsiantar, Provinsi Sumatra Utara.

Pada periode 2014-2019 NasDem  mendapatkan tiga kursi, mengalami peningkatan pada periode 2019-2024 menjadi empat kursi. Target untuk Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Kota Pematangsiantar pada Pemilu 2019 kali ini enam kursi  DPRD.

"Tercapai empat kursi, untuk tiga anggota dewan periode 2014-2019 semuanya terpilih kembali dan menambah satu kursi pada periode 2019-2024," jelas Fernando Sitorus, Sekretaris DPD Pematangsiantar, Senin (2/9).

Nama-nama anggota dewan DPRD dari Partai NasDem yang dilantik antara lain, Fransh Herbert Siahaan, Tongam Pangaribuan, Frengki Boy Saragih dan Janiapohan Saragih.

Mereka  telah resmi diambil sumpahnya dalam menjalankan tugas selama satu periode 2019-2024. Pelantikan yang diselenggarakan di Gedung Harungguan dipimpin Ketua Pengadilan Kota Pematangsiantar sebagai  pengambil sumpah . 

Acara pelantikan kali ini juga turut dihadiri oleh Walikota Hafriansyah Noor dan Wakil walikota Togar Sitorus serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) kota Pematangsiantar.(*)

Add Comment