Wakil Ketua MPR Terima Kunjungan Pemuda Muhammadiyah
JAKARTA (10 Desember) : Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat menerima kunjungan Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah (Ormas Muda Wanita Muhammadiyah), Ikatan Pelajar Muhammadiyah, serta Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah. Delegasi dipimpin Sekjen Pemuda Muhammadiayah, Zulfikar Atawalla.
Pada pertemuan yang berlangsung di ruang kerja Wakil Ketua MPR, di Gedung DPR/MPR Senayan Jakarta, Selasa (10/12) itu, Lestari Moerdijat yang akrab disapa Mbak Rerie menerima sejumlah masukan. “Saya menyerap aspirasi dari teman-teman muda Muhammadiyah. Kami sama pandangan dengan pemikiran Pemuda Pusat Muhammadiyah tentang radikalisme,” cetus politisi Partai NasDem itu.
Ke depan, kedua pihak setuju dibuat kegiatan camp pemuda kebangsaaan. Camp tidak hanya melibatkan satu organisasi kepemudaan melainkan secara universal untuk menyerap aspirasi para pemuda terkait dengan radikalisme.
Sementara dengan Nasyiatul Aisyiyah, Mbak Rerie yang memiliki agenda besar untuk memerangi stunting mendapat respon positif pengurus perempuan muda Muhammadiyah tersebut. Saat ini Nasyiatul Aisyiyah sudah membuat percontohan stunting di NTT dan minta dukungan anggota DPR RI dari daerah pemilihan Jawa Tengah II itu.
Sedangkan pelajar Muhammadiyah minta dukungan Mbak Rerie menggalakkan gerakan sosial untuk kelestarian lingkungan. Menampung pikiran-pikiran kritis Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Mbak Rerie menyatakan Media Group membuka ruang seluas-luasnya.(matyas/*)