Kelangkaan Pupuk Diharap tidak Terjadi Lagi di Sulteng
PARIMO (12 Januari) : Anggota DPR RI dari NasDem, Ahmad M Ali, menyebut dirinya hadir di Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah (Sulteng) untuk menunaikan harapan masyarakat terutama petani di kabupaten tersebut.
Ahmad M Ali yang juga Ketua Fraksi NasDem DPR RI mengatakan itu saat gelar reses di Desa Toribulu, Kecamatan Toribulu, Parimo, Sulteng, Sabtu (11/1).
"Dulu, saya hadir di tempat ini membawa harapan. Sekarang, saya hadir menunaikan harapan masyarakat utamanya petani," katanya di awal sambutan resesnya.
Lebih lanjut Ahmad M Ali mengatakan Kabupaten Parigi Moutong adalah kabupaten yang paling sering dikunjunginya.
"Parigi Moutong adalah kabupaten yang paling sering saya kunjungi, baik saat reses maupun kampanye partai. Dan itu dijawab positif oleh masyarakat dengan menjadikan Partai NasDem sebagai pemenang di daerah ini," katanya disambut tepuk tangan meriah peserta reses.
Legislator NasDem itu mengatakan kedatangannya sengaja mengajak 14 direktur dari Kementerian Pertanian untuk menunaikan harapan petani Sulawesi Tengah, termasuk di Kabupaten Parigi Moutong.
"Setelah reses ini, jangan sampai terjadi kelangkaan pupuk yang menjadi masalah petani kita selama ini," tegasnya.
Acara reses berakhir dengan dialog dan tanya jawab masalah pembangunan utamanya masalah di sektor pertanian.(NasDem Sulteng/*)