Legislator NasDem Temukan Kejanggalan Bantuan Sembako
SIMALUNGUN (20 Mei): Anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut) menemukan ketidaksesuaian bantuan pangan yang disalurkan Pemerintah Provinsi Sumut ke Kabupaten Simalungun, Senin (18/5).
Rony Reynaldo Situmorang dari Fraksi Partai NasDem menyaksikan serah terima 78.659 paket sembako bantuan Pemprov Sumut ke Pemkab Simalungun.
Rony mengatakan, dari rencana jumlah yang akan didistribusikan tersebut, saat pihaknya hadir baru delapan truk yang rata-rata berisi 600 hingga 800 paket sembako.
“Kami minta agar salah satu truk dicek ulang kesesuaian item produk, kualitas barang, dan jumlah serta beratnya,” ujar Legislator NasDem itu.
Rony mengatakan, paket sembako bantuan yang bersumber dari APBD Sumut Tahun 2020 tersebut seharusnya berisikan beras 10 Kg kualitas super, gula 2 Kg, minyak 2 liter dan mi instan 20 bungkus.
“Kami meminta diturunkan 20 kardus sebagai sampel dari salah satu truk, untuk mengecek kesesuaian jumlah dan kualitas. Setelah ditimbang dengan dua timbangan yang ada, hasilnya beras dengan berat variatif, seperti 8,5 hingga 9,5 Kg dan gula 1,75 Kg,” jelasnya.
Setelah perdebatan di lapangan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sumut, Zonni Waldi memutuskan untuk menarik kembali truk yang membawa sembako bantuan ke Medan untuk dilakukan penghitungan ulang, setelah pihaknya berdiskusi dengan empat supplier pengadaan yang hadir saat itu. (HH/*)