Dua Tokoh Lampung Gabung ke NasDem

BANDAR LAMPUNG (18 Maret): Ketua DPW Partai NasDem Lampung, Taufik Basari mengumumkan masuknya dua tokoh Lampung menjadi kader Partai NasDem. 

Dua tokoh tersebut yaitu, Wakil Wali Kota Bandar Lampung, Deddy Amarullah dan mantan Ketua DPRD Kabupaten Pesawaran, Lampung, M Nasir. 

"Bergabungnya dua tokoh tersebut diharapkan semakin memperkuat Partai NasDem dan menjadi inspirasi bagi kita semua. NasDem adalah partai yang selalu membuka diri bagi setiap masyarakat," ujar Taufik pada Rapat Koordinasi Wilayah Khusus (Rakorwilsus) Partai NasDem Lampung, di Bandar Lampung, Rabu (17/3). 

Rakowilsus itu dihadiri Wakil Ketua Umum DPP Partai NasDem, Ahmad Ali dan 126 Ketua DPD dan DPC Partai NasDem  se-Provinsi Lampung.

Taufik mengatakan, M Nasir akan diberikan kepercayaan menduduki kursi Ketua DPD NasDem Kabupaten Pesawaran. Sedangkan Deddy Amarullah belum ada keputusan resmi mengenai kedudukannya di NasDem Kota Bandar Lampung.

“Tidak hanya tokoh, tapi partai ini siap membuka pintu bagi setiap warga Lampung yang ingin memberikan tenaga dan pikiran bagi bangsa serta negara melalui keanggotaan. Dengan harapan bahwa ke depan NasDem semakin dipercaya semua pihak,” kata dia.

Pada kesempatan tersebut Legislator NasDem dari dapil Lampung l itu juga meluncurkan program 'NasDem Memanggil' yakni program rekrutmen terbuka dan besar-besaran dibuka bagi masyarakat yang ingin bergabung.

"Saat ini kita sedang menyusun struktur yang bisa lebih melibatkan banyak tokoh, pemuda, dan lainnya," tegasnya.(Lampungpost/HH/*)

Add Comment