NasDem Bekasi Perkuat Konsolidasi Sayap Partai

BEKASI (9 Januari): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Kota Bekasi terus melakukan pematangan konsolidasi dan penguatan struktur partai dari unsur sayap partai menjelang pesta demokrasi 2024. Salah satunya dilakukan melalui unsur Garda Wanita Malahayati NasDem Kota Bekasi.

Ketua DPD NasDem Kota Bekasi, Aji Ali sabana menegaskan, para kader NasDem baik struktur maupun sayap partai harus terlibat aktif dalam setiap kegiatan kemasyarakatan. Hal itu menurut dia menjadi salah satu peran sebagai duta Partai NasDem.

“Bahkan pada momentum Pileg, Pilpres maupun Pilkada menjadi tim sukses maupun saksi partai,” kata Aji, Sabtu (8/1).

Dalam acara konsolidasi yang berlangsung di kantor DPD NasDem Kota Bekasi Jalan Kemakmuran Kota Bekasi itu pihaknya menerima audiensi dalam acara konsolidasi Garnita di bawah komando Calon Ketua Wadaningsih bersama bakal calon struktur pengurusnya. Menurut Aji, pada tahun politik 2024 mendatang menjadi tantangan khusus bagi kader Partai NasDem Kota Bekasi.

“Untuk mewujudkan kemenangan partai tidak ada cara lain penguatan struktur sampai akar rumput, tentu kader yang loyal, militan dan kreatif. Hal yang sangat penting yakni pendataan keanggotaan di tingkat RW dan RT,” tutup dia.

(WH)

Add Comment