Bangkitkan UMKM Sumsel Herman Deru Launching Program Warmah
PALEMBANG (1 April) : Gubernur Sumsel H. Herman Deru secara resmi melaunching program Warmah (Warung Rumah) dengan menyerahkan secara simbolis bantuan modal sembako kepada 200 pemilik warung rumahan di Palembang. Acara tersebut berlangsung di Griya Agung Palembang, Jumat (1/4).
Herman Deru yang juga Ketua DPW NasDem Sumsel menjelaskan, Pemprov Sumsel bersama Gerakan Cinta Rakyat (Gencar) bekerja sama membantu para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan memberikan modal sembako bagi pemilik warung kopi dan manisan yang ada di Palembang.
Pemprov Sumsel dan Gencar menargetkan dapat membantu 1000 pemilik warung rumahan melalui program Warmah yang akan diberikan dengan secara bertahap.
“Ketika gencar datang kepada saya beberapa waktu lalu, saya langsung menyambut baik hal ini meskipun anggarannya ini tidak teranggar di APBD tapi saya dengan mengajak perusahaan-perusahaan besar untuk terlibat langsung memberikan bantuan sumbako untuk mereka yang punya warung rumahan,” Kata Herman Deru.
Bahkan Herman Deru berencana memberikan bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan bunga 3 persen akan ditanggung pemerintah untuk mereka yang memiliki warung rumahan.
Hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj. Anita Noeringhati, Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda, Ketua DPRD Kota Palembang, Zainal Abidin dan Sejumlah OPD.
Herman Deru meyakini bahwa para pelaku UMKM adalah salah satu penunjang dalam pemulihan ekonomi daerah karena itulah dirinya merasa bantuan yang diberikan tersebut suatu hal yang wajar.
“Program Warmah ini dapat ditiru dan diterapkan di Kabupaten dan Kota di Sumsel,” kata dia.
Di akhir sambutannya, Herman Deru berharap gencar terus mengedepankan rakyat dan melakukan evaluasi serta turun ke lapangan sehingga lebih mengetahui keperluan rakyat. (WH)