Gobel Segera Selesaikan Masalah Air untuk Petani Pohuwato
MARISA (11 Agustus): Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Industri dan Pembangunan (Korinbang), Rachmat Gobel, meninjau Bendung Randangan, di Kabupaten Pohuwato, Gorontalo, Rabu (9/8).
Gobel meninjau bendungan tersebut setelah menerima keluhan dari para petani terkait sulitnya mendapatkan air untuk menunjang aktivitas pertanian mereka.
“Setelah bertemu masyarakat dan para petani di Kecamatan Randangan, saya langsung meninjau Bendung Randangan yang merupakan sumber air untuk para petani di wilayah tersebut,” ujar Gobel.
Saat meninjau lokasi Bendung Randangan, Gobel juga mengajak Kepala Balai Wilayah Sungai Gorontalo dan juga Bupati Pohuwato. Menurutnya, masalah seperti itu harus menjadi prioritas pemerintah untuk diselesaikan.
“Karena ini menyangkut hajat hidup orang banyak. Bukan hanya petani, tapi seluruh masyarakat karena berkaitan dengan pangan,” tegas Gobel.
Legislator NasDem tersebut menyarankan untuk menanam pohon di sekitar bantaran Sungai Randangan. Saran tersebut disambut baik dan akan ditindaklanjuti Balai Sungai Wilayah Gorontalo dalam beberapa bulan ke depan.
Gobel juga mengatakan, yang menjadi persoalan sampai saat ini di Bendung Randangan adalah kurangnya saluran sekunder yang mengalirkan air ke lahan petani.
“Harus ada penambahan titik saluran sekunder yang baru. Sehingga keberadaan Bendung Randangan juga bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk petani setempat,” ujarnya.
Gobel yang juga Ketua DPW Partai NasDem Gorontalo itu akan segera membahas masalah tersebut bersama kementerian terkait. Menurut dia, pertanian merupakan fokus utama negara dalam menjaga ketahanan pangan.(alfian/dis/*)