NasDem Rekomendasikan Septi Heri Agusnaeni – Ade Abdul di Pilbup Pesibar
JAKARTA (2 Agustus): DPP Partai NasDem memberikan rekomendasi dukungan kepada Septi Heri Agusnaeni berpasangan dengan Ade Abdul Rochim di Pilkada Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) Lampung.
Penyerahan Surat Rekomendasi dengan Nomor: 416-SI/RP/BPP-NasDem/VII/2024 itu diserahkan langsung oleh Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP NasDem, Willy Aditya dan Wakil Sekjen Partai NasDem, Jakfar Sidik, di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Rabu (31/7).
Septi Heri Agusnaeni yang juga Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) itu bersyukur dapat melalui proses penjaringan dan penyaringan sesuai mekanisme internal partai.
Pasangan yang memiliki tagline SETIA (Septi-Ade) itu diminta untuk terus menjalin komunikasi politik dengan seluruh elemen masyarakat agar bisa memberikan kontribusi positif bagi pembangunan Kabupaten Pesisir Barat.
Septi merupakan istri dari Bupati Pesisir Barat yang juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Pesisir Barat, Agus Istiqlal.
Agus Istiqlal yang karib disapa Udo Lal itu mengatakan akan menjaga kepercayaan yang telah diberikan oleh Partai NasDem demi keberlanjutan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat di Pesibar.
“Secepatnya kami akan melaksanakan langkah-langkah penguatan di internal partai dan tim,” ujar dia.
(WH)