Irsan Bagikan Ribuan Paket Sembako dan Perlengkapan Ibadah di Aceh

Getting your Trinity Audio player ready...

ACEH TENGAH (28 Maret): Anggota Fraksi Partai NasDem DPR RI, Irsan Sosiawan, turun langsung membagikan 1.500 paket sembako dan alat ibadah kepada masyarakat, khususnya bagi yang tidak mampu. Dia juga memberi santunan kepada anak yatim piatu di Aceh Tengah, Bireun, dan Banda Aceh.

“Ramadan adalah bulan yang penuh berkah, dan sudah menjadi kewajiban kita semua untuk saling berbagi. Saya ingin memastikan bahwa masyarakat Aceh dapat merasakan kebahagiaan Ramadan dengan sedikit bantuan yang bisa kami berikan,” ujar Irsan usai membagikan paket sembako, Jumat (28/3/2025).

Irsan yang juga Ketua DPW NasDem Aceh, terus berkomitmen untuk memperjuangkan berbagai kebijakan yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat, mulai dari program sosial hingga pemberdayaan ekonomi.

Melalui aksi berbagi, dia berharap dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk ikut peduli dan membantu sesama, khususnya di bulan suci Ramadan.

Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, Irsan terus menunjukkan bahwa menjadi wakil rakyat bukan hanya tentang menjalankan tugas legislatif, tetapi juga hadir langsung di tengah masyarakat, mendengarkan kebutuhan mereka, dan memberikan solusi nyata untuk kehidupan yang lebih baik.

Kegiatan itu disambut antusias oleh masyarakat, banyak warga yang mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi terhadap kepedulian Irsan sebagai wakil rakyat.

Mereka berharap Irsan dapat terus mewakili masyarakat Aceh di DPR RI dan terus memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pak Irsan atas bantuannya. Beliau bukan hanya hadir saat kampanye, tetapi benar-benar memperhatikan kami, bahkan setelah terpilih. Semoga beliau terus diberi amanah untuk memperjuangkan masyarakat Aceh,” ungkap salah satu warga penerima bantuan.

(Yudis/*)

Add Comment