Daeng Se’re Fokus Perjuangkan Aspirasi Bidang Pariwisata dan UMKM
Getting your Trinity Audio player ready...
|
BONTOSUNGGU (29 Maret): Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Achmad Daeng Se’re, menyampaikan komitmennya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Jeneponto dengan menitikberatkan pada sektor pariwisata dan UMKM.
Hal tersebut disampaikan Daeng Se’re atau yang akrab disapa Haji De’de, saat kunjungan reses di Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Jumat (28/3/2025).
“Kami akan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya dalam pengembangan sektor pariwisata dan UMKM. Selain itu, kami juga tengah mencari solusi bagi masyarakat yang mengalami kendala kredit macet agar dapat diberikan keringanan sesuai aturan yang berlaku,” terang Haji De’de.
Fokus utama legislator NasDem dari Dapil Sulawesi Selatan I (Kota Makassar, Kabupaten Bantaeng, Gowa, Jeneponto, Kepulauan Selayar, dan Takalar) terhadap pariwisata dan UMKM memang menjadi bagian dari mitra kerja Komisi VII DPR dengan Kementerian Pariwisata serta Kementerian Koperasi dan UKM.
Dalam reses yang dihadiri Lurah Pallengu, Fadli, serta sejumlah tokoh masyarakat dan pelaku UMKM, sangat antusias menyampaikan potensi desa mereka.
Salah satu ide yang mencuat adalah pengembangan wisata olahraga berkuda yang dinilai bisa menjadi daya tarik baru di Jeneponto.
“Dengan reses ini, kami berharap dapat membawa perubahan nyata, terutama di sektor pariwisata, UMKM, serta menyelesaikan permasalahan ekonomi yang dihadapi masyarakat,” tukas Haji De’de, yang juga Ketua DPD NasDem Kabupaten Takalar.
Dalam kesempatan tersebut, para pelaku UMKM juga mengusulkan adanya dukungan untuk meningkatkan daya saing produk lokal agar lebih kompetitif di pasar nasional maupun internasional.
Menanggapi berbagai masukan tersebut, Haji De’de berkomitmen untuk mengawal upaya pengembangan potensi daerah serta memperjuangkan kebijakan yang dapat mendorong kesejahteraan masyarakat Jeneponto.
“Saya berkomitmen untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan mengembangkan potensi lokal di Kabupaten Jeneponto,” pungkas Haji De’de.
(RO/*)