Perkuat Fondasi Bisnis, Erna Dukung Festival UMKM Bengkulu
BENGKULU (19 November): Anggota Komisi VII DPR RI, Erna Sari Dewi, mengapresiasi penyelenggaraan Festival UMKM di Bengkulu yang menjadi tonggak penting dalam memperkuat fondasi pelaku usaha mikro di daerah.
Menurutnya, festival tersebut berhasil menghadirkan berbagai fasilitas kemudahan, pendampingan, dan perlindungan yang sangat dibutuhkan oleh para pelaku UMKM.
“Festival seperti ini sungguh luar biasa. Hari ini akhirnya terealisasi bahwa UMKM kita diberikan segala fasilitas dan kemudahan, termasuk perlindungan bagi usaha mikro. Jadi tersentral, UMKM mendapatkan pendampingan, pelatihan peningkatan kapasitas, sertifikasi perizinan, serta pelatihan membuat konten produk dan memperluas pasar,” ujar Erna, Selasa (18/11/2025).
Ia menegaskan bahwa upaya memperkuat sektor UMKM di Bengkulu merupakan langkah strategis mengingat jumlah pelaku UMKM di provinsi ini mencapai 230.075 unit yang tersebar di 10 kabupaten dan kota.
Namun, dari jumlah tersebut, kurang dari 50% yang telah memiliki legalitas usaha. Melalui festival ini, peningkatan legalitas UMKM mengalami perkembangan signifikan.
Festival tersebut juga mendorong transformasi digital bagi para pelaku usaha. Banyak UMKM yang sebelumnya belum menggunakan metode pembayaran digital kini dapat memanfaatkan QRIS sebagai alat transaksi yang lebih modern dan efisien.
“Banyak yang sebelumnya belum menggunakan QRIS kini sudah bertransformasi digital. Ini sangat membantu meningkatkan akses pasar dan efisiensi usaha,” tandasnya.
Sebanyak 1.200 pelaku UMKM datang untuk mengurus legalitas, mengikuti pelatihan, dan menerima pendampingan usaha. Erna menilai antusiasme yang tinggi ini menunjukkan bahwa masyarakat memiliki semangat besar untuk mengembangkan usahanya asalkan diberikan dukungan dan fasilitas yang memadai.
Ke depannya, Erna menekankan pentingnya keberlanjutan kegiatan seperti ini. Ia berharap festival UMKM tidak hanya berhenti pada satu agenda tahunan, tetapi lebih terfokus pada pengembangan kelompok UMKM di seluruh kabupaten dan kota di Bengkulu.
“Ke depan kita akan melakukan hal yang sama, tetapi lebih terfokus pada UMKM yang tersebar di 10 kabupaten dan kota. Kita berharap ada kontinuitas atau keberlanjutan dari event seperti ini agar seluruh pelaku UMKM dapat dirangkul,” tegasnya. (Yudis/*)