NasDem Kaltim Gaspol Konsolidasi, Bidik Penambahan Kursi di Semua Level
JAKARTA (21 November): Partai NasDem Kalimantan Timur (Kaltim) tancap gas melakukan konsolidasi besar-besaran seusai Laboratorium Gerakan (Laga) Perubahan di Akademi Bela Negara (ABN) Partai NasDem, Jakarta, Jumat-Minggu (21-23/11).
Ketua DPW Partai NasDem Kaltim, Celni Pita Sari menegaskan seluruh jajaran struktur dan kader di 10 kabupaten/kota kini dipacu untuk bergerak serempak demi mengejar target penambahan kursi di semua tingkatan pada Pemilu 2029. Kegiatan Laga Perubahan itu menjadi wadah penguatan kapasitas kader.
Kegiatan tersebut dihadiri unsur pimpinan Partai NasDem, mulai dari Wakil Ketua Umum Saan Mustopa, Sekjen Hermawi Taslim, Gubernur ABN sekaligus Ketua Bidang Kaderisasi DPP NasDem Nining Indra Shaleh, serta para ketua DPW dari NTB, Kalbar, dan Kaltim. Hadir pula anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem dari Kalbar, Gulam Mohamad Sharon, dan anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem dari Kaltim, Nabil Husein Said Amin.
Celni Pita Sari di Jakarta, Jumat (21/11)mengungkapkan bahwa Kaltim saat ini memiliki banyak anggota DPRD baru, dan sekitar separuhnya berasal dari generasi milenial. Karena itu, pendidikan politik menjadi ikhtiar dalam memantapkan kualitas kerja para legislator muda tersebut.
“Saya bersyukur Partai NasDem mengadakan pendidikan politik sehingga kader-kader kami yang baru bisa lebih mendapatkan ilmu dan mampu memberikan kontribusi terbaik di dapil masing-masing,” ujar Celni.
Dia juga memaparkan sejumlah tantangan yang dihadapi Kaltim, seperti persoalan banjir, air bersih, hingga penerangan jalan umum. Meski provinsi itu mendapat dorongan pembangunan melalui hadirnya Ibu Kota Nusantara (IKN), Celni mengingatkan bahwa masalah-masalah dasar tetap harus menjadi prioritas perjuangan anggota Dewan.
Pihaknya berharap para anggota DPRD dari Partai NasDem di 10 kabupaten/kota di Kaltim bisa memberikan kontribusi terbaik untuk mengatasi masalah-masalah yang terjadi di kabupaten/kotanya masing-masing.
“Kita juga akan melakukan pendampingan kepada anggota-anggota DPRD agar mereka bisa menyerap secara maksimal aspirasi ataupun pokok-pokok pikiran yang mereka dapatkan di masing-masing kabupaten/kota,” kata dia.
Selepas Laga Perubahan, kata Celni, Partai NasDem Kaltim langsung mengagendakan konsolidasi lanjutan di seluruh wilayah. Partai NasDem Kaltim akan melakukan roadshow, memverifikasi ulang seluruh pengurus, serta memberikan pendampingan khusus kepada anggota DPRD agar aspirasi masyarakat di daerah dapat terserap maksimal.
Menjelang Pemilu 2029, Partai NasDem Kaltim mematok target tinggi sesuai arahan Ketua Umum Surya Paloh, yakni masuk tiga besar perolehan suara. Selain itu, NasDem Kaltim menargetkan kenaikan kursi di DPRD Provinsi, DPRD kabupaten/kota, hingga DPR RI.
“Untuk DPR RI, kami menargetkan penambahan satu kursi dari satu menjadi dua. Kami juga menargetkan bisa meraih kursi di Mahakam Ulu, yang selama beberapa pemilu masih kosong,” jelas Celni.
Dia menambahkan, perubahan demografi pemilih, terutama dominasi Gen Z pada 2029, membuat DPW NasDem Kaltim harus cepat beradaptasi. Karena itu, penyegaran struktur kepengurusan akan dilakukan untuk memastikan partai semakin relevan bagi pemilih muda.
Ia menambahkan bahwa begitu SK DPW terbaru terbit, Partai NasDem Kaltim segera melakukan pelantikan dan meluncurkan program-program baru yang lebih progresif dan berorientasi pada pemberdayaan generasi muda.
“Jadi program kita akan kita refresh, kita perbarui setelah SK DPW terbaru terbit kita akan melakukan pelantikan, melakukan beberapa program yang lebih dekat kepada anak muda,” kata Celni Pita Sari.
(WH/KL)