Mahar Rp100 Ribu, Wawali Banjarmasin Hj. Ananda Pilih Pernikahan Sederhana dan Khidmat

BANJARMASIN (6 Januari): Wakil Wali Kota Banjarmasin Hj. Ananda resmi melepas masa lajangnya setelah dipersunting Ketua DPD Partai NasDem Kota Banjarbaru Rifqi Maulana Mansyur, Senin (5/1/2026). Pernikahan Puteri Indonesia Lingkungan 2006 tersebut berlangsung sederhana, khidmat, dan sarat makna.

Rifqi Maulana Mansyur, yang juga putra Ketua DPW Partai NasDem Kalimantan Selatan H. Mansyur memberikan mahar berupa uang tunai sebesar Rp100 ribu. Nilai mahar yang sangat sederhana untuk ukuran tokoh publik itu justru menyita perhatian karena menyampaikan pesan kuat tentang esensi pernikahan yang menitikberatkan pada keikhlasan dan niat ibadah, bukan kemewahan materi.

Akad nikah dilaksanakan secara khusyuk di Rumah Dinas Wakil Wali Kota Banjarmasin di Jalan Mawar. Mahar Rp100 ribu tersebut dibayarkan tunai dalam satu tarikan napas, menandai sahnya ikatan pernikahan keduanya.

“Tidak ada undangan besar, kami ingin suasana yang lebih private dan kekeluargaan saja,” ujar Hj. Ananda dalam pernyataan singkat menjelang hari bahagianya.

Nuansa sakral semakin terasa dengan dekorasi serba putih yang mendominasi ruangan. Hujan gerimis yang sejak pagi mengguyur Kota Banjarmasin seolah menambah kekhusyukan prosesi ijab kabul.

Prosesi akad nikah dipimpin langsung oleh Kepala KUA Banjarmasin Tengah, H. Hasbi Assidiq. Bertindak sebagai saksi adalah Wali Kota Banjarmasin, H. Muhammad Yamin HR, serta Bupati Banjar, H. Saidi Mansyur, yang juga merupakan paman dari Rifqi Maulana Mansyur.

Sementara wali nikah mempelai perempuan adalah H. Muhammad Rasyid Effendi yang adalah paman dari Ananda.

Kedua mempelai tampil serasi mengenakan busana putih, selaras dengan dekorasi pelaminan dan rangkaian bunga bernuansa senada, mencerminkan kesucian dan kesederhanaan yang menjadi konsep utama pernikahan tersebut.

Selain menjadi momen personal, pernikahan ini secara tidak langsung menyatukan dua figur politik dari dua kota bertetangga, Banjarmasin dan Banjarbaru. Meski sama-sama kader Partai NasDem, Hj. Ananda menegaskan sejak awal bahwa prosesi pernikahannya ingin berlangsung jauh dari hiruk-pikuk politik.

Kini, pasangan Wakil Wali Kota Banjarmasin dan Ketua DPD Partai NasDem Banjarbaru tersebut resmi menyandang status suami istri. Kesederhanaan mahar serta pilihan lokasi akad di rumah dinas menjadi oase di tengah stigma bahwa pernikahan pejabat identik dengan kemewahan dan biaya besar.

(WH/AS)

Add Comment