Syarief Abdullah Tinjau Program Bedah Rumah di Kubu Raya
KUBU RAYA (12 Januari): Anggota DPR RI dai Dapil Kalimantan Barat I, Syarief Abdullah Alkadrie, meninjau progres program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau bedah rumah di Desa Mekar Baru dan Desa Sungai Ambangah, Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya, Kalimantan Barat, Minggu (11/1/2026).
Dalam kunjungan itu, Syarief berdialog langsung dengan warga penerima bantuan untuk memastikan dana tersalurkan dengan tepat dan tanpa potongan.
“Dana bantuan BSPS harus diterima utuh oleh masyarakat, tanpa potongan apapun,” kata Syarief dihadapan masyarakat.
Terkait isu pungutan liar atau ‘uang rokok’ bagi petugas, warga pun menegaskan bahwa tidak ada potongan apapun.
Lebih lanjut Syarief mengatakan program BSPS bersifat stimulan, sehingga keberhasilannya bergantung pada swadaya dan gotong royong masyarakat.
Warga memperlihatkan kondisi rumah lama yang bocor dan tidak layak, dibandingkan rumah baru yang kini berdinding semen, berlantai keramik, dan memiliki plafon rapi.
Levislator Fraksi Partai NasDem itu menegaskan bahwa program ini tidak hanya membangun rumah, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Pemerintah hadir melalui program ini untuk membantu masyarakat memiliki hunian yang layak dan aman. Swasembada hunian layak bukan sekadar pembangunan fisik, tapi juga meningkatkan kualitas hidup masyarakat kecil,” tandasnya.
Program BSPS diharapkan terus berlanjut untuk mengurangi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kalbar dan memberikan hunian sehat serta aman bagi masyarakat. (Yudis/*)