Gulam Sharon Dukung Inovasi Penguraian Sampah Organik
JAKARTA (22 Januari): Anggota Komisi XII DPR RI, Gulam Mohamad Sharon, mendukung penuh inovasi penguraian sampah organik menggunakan mikro-organisme yang digagas mahasiswa.
Gulam mengapresiasi gagasan pemanfaatan bakteri sebagai solusi pengelolaan sampah organik, terutama yang dihasilkan dari program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang volumenya sangat besar.
Menurutnya, inovasi ini memiliki potensi besar untuk menjawab tantangan lingkungan sekaligus mendukung keberlanjutan program nasional.
“Penggunaan mikro-organisme ini mampu menguraikan sampah organik jauh lebih cepat. Tentu ini menjadi hal yang sangat menarik dan perlu ditindaklanjuti melalui penelitian yang lebih mendalam,” ujar Gulam saat audiensi dengan BEM PT NU dan SEMA PT KIN di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (21/1/2026).
Gulam menambahkan, hasil penguraian sampah organik melalui mikro-organisme tidak hanya berdampak pada pengurangan limbah, tetapi juga dapat menghasilkan pupuk organik yang bernilai guna.
Hal ini, menurutnya, membuka peluang inovasi berkelanjutan dalam rantai pangan sekaligus meningkatkan potensi usaha di sektor lingkungan.
“Kalau penelitian ini berhasil, manfaatnya akan sangat luas. Bukan hanya untuk lingkungan, tapi juga bisa mendorong kegiatan ekonomi baru. Kami di DPR RI siap memberikan dukungan apabila dibutuhkan. Yang terpenting, hasil risetnya benar-benar berkualitas,” tegasnya.
Lebih lanjut, Gulam memastikan Komisi XII DPR akan terus memberikan dukungan terhadap penelitian dan inovasi mahasiswa, khususnya yang berkaitan dengan pengelolaan sampah organik berbasis mikro-organisme sebagai solusi ramah lingkungan dan berkelanjutan. (Yudis/*)