Dokter Frits Nobar Debat Capres Bareng Warga Bogor

BOGOR (18 Februari): Caleg DPR RI Dapil Kabupaten Bogor nomor urut 3, Dr Friedrich M Rumintjap Sp OG  yang akrab disapa Dokter Frits menggelar nonton bareng (nobar) debat kedua calon presiden di posko pemenangannya di kawasan Bogor, Jawa Barat, Minggu (17/2).

Acara nobar dimulai pukul 20.00 WIB, namun sejak pukul 18.00 para simpatisan dan pendukung militan Frits sudah memenuhi kursi yang telah disediakan.  Sekitar 200 orang yang berasal dari warga sekitar menghadiri acara nobar itu. Acara semakin meriah dengan pembagian doorprize.

Dokter Frits mengatakan acara tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan NasDem kepada Jokowi untuk kembali memimpin negeri ini. NasDem menurutnya, sangat percaya soal visi misi Jokowi-KH Ma’ruf Amin untuk membawa bangsa Indonesia makin sejahtera.

“Jokowi memiliki komitmen yang kuat dan jelas mengenai strategi infrastruktur, energi, pangan di Indonesia maupun program Sumber Daya Alam dan lingkungan hidup yang sudah dijalankan,” katanya.

Pengunjung dimanjakan dengan layar monitor yang menanyangkan acara debat capres tersebut dengan tenda yang nyaman dan diselingi pemberian doorprise bagi penonton yang bisa menjawab seputar masalah debat tersebut. 

“Jokowi sangat tenang dan membawa rakyat selalu optimistis, dengan ide-ide, strategi dan program yang jelas untuk selalu membawa bangsa ini penuh semangat dalam pembangunan Indonesia,” katanya.

Kegiatan itu juga bertujuan untuk bersilaturahmi dan lebih mengenal sosok dokter Frits yang akan maju dan memantapkan langkahnya untuk Caleg DPR RI Dapil Jabar V (Kabupaten Bogor). Arah perjuangannya adalah mewujudkan kesehatan yang berkeadilan.(*)

Add Comment