Caleg NasDem Harap Pemerintah Beri 'Posisi' untuk Diaspora
Getting your Trinity Audio player ready...
|
JAKARTA (21 Februari): Calon anggota legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai NasDem Daerah Pemilihan (Dapil) Jakarta II, Shanti Ramchand mengajak warga Indonesia yang belajar dan bekerja di luar negeri dalam kerangka diaspora untuk membangun bangsa.
Menurut caleg nomor urut 4 itu, kemampuan dan potensi mereka diyakini dapat memberikan sumbangsih bagi negara.
"Pemerintah perlu memberikan ruang dan tempat sesuai dengan kompetensi yang dimiliki masing-masing diaspora. Seharusnya para diaspora diajak untuk kembali lagi ke Indonesia untuk memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan bangsa," ujar politisi NasDem itu di Jakarta, Rabu (20/2).
Menurut Shanti, adanya kepastian posisi dapat dijadikan motivasi untuk kembali ke Indonesia. Sehingga ilmu-ilmu yang dimiliki dapat diimplementasikan di Indonesia.
"Perlu dibuat sistem agar yang dari luar negeri ini mau pulang dan mendapatkan posisi tertentu. Kalau diberikan posisi tertentu, justru ada dedikasi dan motivasi yang lebih besar untuk mau kembali," jelas Shanti.
Namun pada kenyataannya, katanya, masih ada pihak-pihak yang justru merasa terancam akan adanya para diaspora. Hal itu yang menjadikan keengganan para diaspora untuk berkarya di negerinya sendiri.
"Kebanyakan yang terjadi, orang-orang pintar ini dianggap sebagai ancaman. Akhirnya mereka frustrasi dan kembali lagi keluar negeri sehingga orang-orang tertentu tetap merajalela disini. Ada beberapa oknum yang seperti itu," tuturnya, seperti dikutip dari jawapos.com.
Oleh karena itu Shanti berharap agar pemerintah dapat benar-benar memanfaatkan aset-aset bangsa untuk meningkatkan daya saing di kancah dunia.
"Berikan tempat bagi mereka sesuai kapasitas yang mereka dapatkan di luar negeri," tukas Shanti.(*)