NasDem Berpotensi Dapat Pimpinan DPRD Minut

Getting your Trinity Audio player ready...

MINAHASA UTARA (2 Mei): Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) NasDem Minahasa Utara (Minut), Sulawesi Utara, Winovel Lotulung mengatakan Partai NasDem hampir dipastikan akan menduduki kursi Wakil Ketua DPRD Minut.

Perkiraan itu didasari karena hingga hari kedua rapat pleno penghitungan suara Pileg 2019, NasDem sukses merebut lima kursi dari empat daerah pemilihan di Minut. 

“Berdasarkan data C1 yang kami miliki, sudah pasti lima kursi direbut NasDem untuk DPRD Minut,” katanya, Rabu (1/5).

Lotulung menambahkan trend positif dan raihan maksimal NasDem Minut tidak lepas dari kerja sama semua kader.

“Perolehan suara naik signifikan, dari satu kursi pada Pileg 2014, menjadi lima kursi untuk tahun ini,” kata dia.

Nama-nama yang dikabarkan lolos adalah Frederik Runtuwene dan Sintya Rumumpe, Dapil I Minut meliputi Kecamatan Airmadidi dan Kalawat, Poltje Sundalangi, Dapil II meliputi Kecamatan Dimembe,  Talawaan dan  Likupang Selatan, Daniel Rumumpe, Dapil III meliputi Kecamatan Wori, Likupang Barat dan Likupang Timur, dan Meydi Kumaseh, Dapil IV meliputi Kecamatan Kema dan Kaudita.

Pasa kesempatan terpisah, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Minahas, Julius Patadungan mengatakan pihaknya terus memantau proses rekapitulasi di KPU Minahasa yang saat ini masih berlangsung.

“Kami yakin pihak penyelenggara baik KPU maupun Bawaslu Minahasa akan bekerja professional dalam proses hingga penetapan hasil perolehan suara nanti,” kata dia.

Patadungan bersyukur hingga saat ini NasDem Minahasa sukses mempertahankam tiga kursi DPRD Kabupaten Minahasa pada Pemilu 17 April lalu.

“Saat ini sedang menanti hasil rekapitulasi tingkat kabupaten di KPU Minahasa. Saya masih punya harapan besar bahwa perolehan kursi masih bisa diperoleh untuk Daerah Pemilihan Minahasa 1 yaitu Kecamatan Tondano Raya,” kata dia, Kamis (2/5).

NasDem Minahasa, tambah Patadungan juga akan melakukan evaluasi kinerja secara keseluruhan rermasuk memantapkan program kerja yang berpihak pada kepentingan masyarakat luas.(*)

Add Comment