Tangan Dingin Surya Paloh Jadikan NasDem Fenomenal
JAKARTA (30 Oktober): Wakil Ketua Umum Garda Pemuda NasDem (GP NasDem), Ivanhoe Semen, menyebut bahwa kader GP NasDem se-Indonesia sepakat menginginkan Surya Paloh kembali menjadi ketua umum Partai NasDem pada periode yang akan datang.
Ivanhoe menyampaikan hal itu berkaitan dengan akan digelarnya Kongres Partai NasDem di Jakarta International Expo (JI-Expo) Kemayoran, Jakarta pada 8–11 November mendatang.
“Pencapaian membanggakan NasDem di Pileg dan Pilpres 2019 kemarin tidak lepas dari kepemimpinan Bang Surya. Sehingga seluruh kader Garda Pemuda NasDem se-Indonesia sepakat agar Bang Surya Paloh melanjutkan kembali kepemimpinannya sebagai ketua umum Partai NasDem,” ujar Ivanhoe dalam rilisnya yang dikirimkan ke partainasdem.id, Rabu (30/10).
Ditambahkan Ivan, kemenangan kepala-kepala daerah yang diusung Partai NasDem di pilkada adalah bukti 'tangan dingin' Bang Surya
Ivan juga menegaskan, gagasan politik antimahar yang diterapkan Surya Paloh mendapatkan respons positif dari masyarakat Indonesia, sehingga membuat NasDem meraih pencapaian yang luar biasa pada Pemilu 2019.
“Respons positif atas gagasan ini juga datang dari para calon kepala daerah. Tangan dingin beliau berhasil menjadikan NasDem fenomenal,” ujarnya.
Menurut Ivanhoe, GP NasDem sebagai organisasi sayap Partai NasDem, berhasil menempatkan diri sebagai wadah bagi pemuda dari berbagai latar belakang untuk turut aktif berpartisipasi politik. Hal ini tidak lepas dari peran Surya Paloh yang terus mendukung peran anak muda dalam bernegara serta di dalam Partai NasDem sendiri.
“Garda Pemuda NasDem sebagai wadah berhimpunnya anak anak muda Partai NasDem sangat mengapresiasi Bang Surya karena telah memberikan ruang seluas-luasnya bagi generasi muda Partai NasDem untuk berkiprah dan berkontribusi dalam Partai, sehingga NasDem berhasil menempatkan kader muda terbanyak sebagai anggota DPR RI,” tutup Ivanhoe.(*)