a

NasDem Riau Minta Pertahankan Kerukunan di 2020

NasDem Riau Minta Pertahankan Kerukunan di 2020

PEKANBARU (2 Desember): Wakil Ketua bidang Organisasi Kader dan Keanggotaan (OKK) DPW Partai NasDem Provinsi Riau ZM Pandapotan Sitindaon bersilaturahmi dengan Gubernur Riau Haji Syamsuar di Pekanbaru, Kamis (2/1).

Silaturahmi tersebut membahas tentang elemen masyarakat yang kondusif dan memertahankan kerukunan antarumat beragama seperti tahun 2019 pasca pemilu.

Salah satu bentuk kerukunan antarumat beragama tahun 2019 diperlihatkan oleh seluruh pejabat tinggi Provinsi Riau pada Perayaan Natal Agung Oikumene Provinsi Riau di Pekanbaru tanggal 27 Desember 2019 lalu.

Natal Agung Oikumene itu dihadiri oleh Gubernur Riau dan Wakil Gubernur Riau Edy Nasution (Ketua Dewan Pakar DPW Partai NasDem Provinsi Riau), Sekda Riau, Kapolda Riau, Mabes TNI, seluruh pendeta, ASN, serta seluruh jajaran TNI/Polri. Lebih 3.000 orang memenuhi tempat duduk di gedung Gelanggang Remaja tersebut. 

Gubernur Riau atas nama pribadi, keluarga dan mewakili Pemerintah Provinsi Riau mengucapkan selamat Hari Natal 25 Desember 2019 dan Tahun Baru 1 Januari 2020. 

"Semoga lewat peristiwa ini, kita dapat membangun persahabatan, persatuan, dan kesatuan yang utuh antarumat beragama untuk kemajuan Provinsi Riau," kata Syamsuar.

Sitindaon berharap masyarakat khususnya di Provinsi Riau yang terdiri dari 12 kabupaten/kota semakin dewasa menyikapi perbedaan pandangan-pandangan, baik pandangan beragama, kemasyarakatan, maupun kebangsaan, sehingga bisa menatap Riau yang lebih cerah dan baik di sepanjang tahun 2020 ini.(*)

Add Comment