Perlu Kebersamaan Cegah Penyebaran Corona

Getting your Trinity Audio player ready...

ROKAN HILIR (13 April): DPD Garda Pemuda NasDem (GPN) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau, bersama Fraksi NasDem DPRD Rohil, menggelar kegiatan penyemprotan disinfektan guna memutus mata rantai wabah Covid-19.

Kegiatan itu dilakukan di Ujung Tanjung Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir, Minggu (12/4).

Ketua DPD Garda Pemuda NasDem Rohil, Jhoni Charles mengatakan, Garda Pemuda NasDem Rohil telah menyiapkan tiga unit ambulans NasDem. 

"Selain ambulans, kita juga memberi edukasi kepada masyarakat jika ke luar rumah wajib pakai masker sesuai imbauan pemerintah untuk cegah wabah Covid-19," ujarnya. 

Anggota Fraksi NasDem DPRD Kabupaten Rokan Hilir, Sumini menyebutkan, kegiatan penyemprotan disinfektan itu melibatkan kader NasDem dan Garda Pemuda NasDem sebanyak 50 orang. 

"Adapun yang kita targetkan penyemprotan ini yaitu fasilitas umum dan rumah ibadah," kata Legislator NasDem tersebut. 

Ketua Dewan Pakar DPW Garda Pemuda NasDem Provinsi Riau, ZM Pandapotan Sitindaon mengatakan saat ini bangsa Indonesia sedang menghadapi bencana nasional yaitu pandemi Covid-19. 

"Memutus mata rantai pandemi Covid-19 harus dilakukan seluruh komponen bangsa," tegasnya. 

Oleh sebab itu, Sitindaon mengimbau DPW, GPN, dan 12 DPD Garda Pemuda NasDem di Provinsi Riau agar totalitas berjuang perangi pandemi Covid-19 di 169 Kecamatan se-Provinsi Riau.

"Semoga bencana ini segera berlalu dengan semangat Gerakan NasDem Peduli," kata Sitindaon yang juga Wakil Ketua DPW Partai NasDem Riau Bidang OKK.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Ketua DPD NasDem Kabupaten Rohil, Basiran Nur Efendi yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Rohil, Ketua Fraksi NasDem DPRD Rohil, Sudirman, dan tiga anggota Fraksi NasDem, Sumini, Raly Harahap, dan Dodi.(HH/*)

Add Comment