Arkanata Bantu Mahasiswa Kaltara di Jabodetabek
Getting your Trinity Audio player ready...
|
BULUNGAN (17 Mei): Physical distancing merupakan hal yang sangat dilematis. Di satu sisi masyarakat dituntut menghindari wabah Covid 19 dengan physical distancing, di sisi lain apabila tidak kerja mereka hilang mata pencaharian.
Anggota DPR RI, Arkanata Akram dari Fraksi Partai NasDem mengatakan dalam kondisi seperti itu maka solusinya adalah sebisa mungkin saling berbagi. ‘’Saling tolong menolong dapat dilakukan secara cepat oleh siapapun di lingkungannya. Jika mengandalkan bantuan sosial dari pemerintah pasti akan menghadapi proses administrasi dan perlu waktu tidak sedikit dalam distribusinya," kata Arkanata Akram kepada partainasdem.id, Minggu (17/5).
Legislator NasDem dari Kalimantan Utara itu mengatakan, masyarakat saat ini tidak bisa dikategorikan sebagai pihak yang kekurangan, melainkan pihak yang membutuhkan. Sehingga solidaritas dan segala bentuk tindakan kepedulian sosial lainya adalah satu di antara sekian solusi bagi masyarakat atas seruan stay di rumah.
“Saling berbagi, itu kuncinya. Bagaimana kita menganggap pandemi Covid-19 ini sebagai musibah bersama. Jika mampu maka saya optimistis kita akan berhasil melewati masa-masa sulit ini,” tegasnya.
Arkanata sendiri mulai menginisiasi membagikan beras ratusan karung dan minyak goreng dalam kemasan plastik yang siap disitribusikan kepada masyarakat yang telah terdata sebagai pihak yang paling membutuhkan.
Pada April, kata anggota Komisi VII DPR RI itu, program solidaritas yang ia bangun difokuskan di daerah Kalimantan Utara, yang juga tanah kelahirannya.
“Bantuan dari Pak Arka ini sungguh sangat berarti bagi kami. Semoga Tuhan membalas kebaikan beliau dan siapapun yang terpanggil untuk berbagi dalam kondisi saat ini,” kata salah seorang warga Nunukan yang pernah menerima bantuan Arkanata.
Memasuki bulan Mei, program solidaritas Arkanata diperuntukkan bagi warga Kalimantan Utara yang tengah merantau. Mahasiswa asal Kaltara yang sedang menempuh pendidikan di Jabodetabek mengatakan mereka menerima bantuan dari Arkanata Akram sebesar Rp25 juta yang dinikmati 123 mahasiswa penerima manfaat.
Bantuan uang tunai tersebut diserahkan secara simbolis melalui stafnya kepada Ketua Keluarga Pelajar Mahasiswa Kalimantan Utara (KPMKU) Jakarta Dedi Herdianto dan juga disaksikan beberapa perwakilan mahasiswa di depan TMP Kalibata Jakarta Selatan.
Melalui stafnya, Arkanata menyampaikan permohonan maaf karena tidak bisa hadir dalam penyerahan bantuan tersebut.
"Saya berharap dengan adanya bantuan yang nilainya tidak besar ini mampu membantu meringankan beban rekan-rekan mahasiswa selama menghadapi pandemi Covid-19 ini. Kedepannya, kita bisa bersilaturahmi dan bertatap muka secara langsung sembari membahas hal-hal lainnya yang bertujuan untuk kemajuan daerah kita Provinsi Kalimantan Utara," ujar stafnya, Ahmad, seperti dituturkan Arkanata.
Ketua KPMKU Jakarta, Dedi Herdianto mengapresiasi atas bantuan yang diberikan Arkanata.
Malvin, salah satu penerima manfaat bantuan dana ini mengucapkan terima kasih atas kepedulian Arkanata terhadap mahasiswa yang sedang kesulitan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.
Wujud solidaritas terus dikembangkan Arkanata dengan membagikan masker dan antiseptik. Program ini ia peruntukkan dapat dinikmati petugas kebersihan dan pemulung di Kota Tarakan.
“Petugas kebersihan ini rentan tertular virus Corona, makanya prioritas pembagian masker dan antiseptic diberikan kepada mereka,” ujar Yanti, relawan Arkanata Akram.
Anggota DPR RI dari Partai NasDem ini juga berpesan kepada warga, untuk menaati imbuan Pemerintah, menjaga pola hidup sehat dengan sering mencuci tangan, mengkonsumsi makanan bergizi, tetap tinggal di rumah dan menghindari kerumunan massa.
“Pak Arkanata juga berharap, semoga wabah virus Corona segera berakhir di Indonesia sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti biasa,” tutup Yanti membacakan pesan Arkanata. (*)