a

Bantuan DPP NasDem untuk Pengungsi Gempa Sulbar Mulai Disalurkan

Bantuan DPP NasDem untuk Pengungsi Gempa Sulbar Mulai Disalurkan

MAMUJU (18 Januari): DPP Partai NasDem memberikan bantuan logistik untuk para pengungsi gempa bumi di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar). Bantuan tersebut disalurkan melalui Wakil Ketua DPRD Sulbar, Abdul Rahim bersama tim relawan, Minggu (17/1).

Abdul Rahim menyasar puluhan titik pengungsian untuk memberikan bantuan kepada setiap kepala keluarga (KK) yang terdampak bencana gempa bumi. Hal itu dilakukan agar bantuan yang diturunkan tepat sasaran dan terdistribusi merata.

"Kami meneruskan bantuan dari DPP Partai NasDem untuk membantu saudara-saudara kita di Sulbar yang terdampak bencana alam. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang saat ini masih berada di pengungsian," ujar Abdul Rahim. 

Abdul Hafid, Ketua RT Korongana, Kecamatan Simboro, Mamuju, berterima kasih kepada Partai NasDem atas bantuan yang telah diberikan kepada warganya. 

"Selama tiga hari pasca gempa, kami sama sekali belum mendapatkan bantuan dari pemerintah provinsi dan kabupaten. Hanya bantuan dari DPP Partai NasDem kami terima melalui Wakil Ketua DPRD Sulbar Abdul Rahim," ungkapnya.

Hal senada disampaikan Sudarman, warga pengungsi Kelurahan Rimuku. Dia juga mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Partai NasDem. 

"Kami masyarakat mengucapkan banyak terima kasih kepada Partai NasDem dan juga Wakil Ketua DPRD Sulbar Abdul Rahim atas bantuan yang diberikan. Semoga semuanya tetap dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT, amin," kata.

Bencana gempa bumi mengguncang Sulawesi Barat pada Jumat (15/1) dinihari. Dalam bencana tersebut selain kantor dan rumah warga hancur, juga menelan jiwa sekitar 81 orang meninggal dunia.(HH/*)

Add Comment