Martin Manurung Beri Hadiah Lomba Cerdas Cermat di Toba

BALIGE (20 Mei): Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Martin Manurung memberikan sejumlah hadiah untuk pemenang lomba cerdas cermat tingkat SD dan SMP se-Kabupaten Toba, Sumatera Utara (Sumut) yang diselenggarakan Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Toba.

Lomba diselenggarakan di Institut Teknologi Del, Balige, Kabupaten Toba, Sumut, Kamis (19/5). Hadiah berupa uang pembinaan tersebut merupakan dana pribadi Martin yang diserahkan melalui Tim Martin Manurung Centre (MMC).

Legislator NasDem itu dalam keterangannya mengatakan, kompetisi semacam itu harus terus dilaksanakan untuk memicu para pelajar agar berprestasi. Ia berharap, adanya lomba tersebut bisa menjadi dorongan pelajar lain ikut berprestasi.

“Semoga kompetisi-kompetisi seperti ini semakin sering dilaksanakan. Dan anak-anak kita di Kabupaten Toba bahkan di kabupaten/kota lainnya di Sumatra Utara dapat termotivasi,’’ kata Martin.

Legislator NasDem dari Dapil Sumut II (Labuhanbatu, Labuhanbatu Selatan, Labuhanbatu Utara, Tapanuli Selatan, Kota Padang Sidempuan, Mandailing Natal, Kota Gunungsitoli, Kota Sibolga, Tapanuli Tengah, Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan, Toba, Nias Selatan, Samosir, Padang Lawas Utara, Padang Lawas, Nias, Nias Selatan, Nias Utara, dan Nias Barat) itu menambahkan, berbagai lomba cerdas cermat bisa meningkatkan mutu pendidikan di Sumut.

Ketua IGI Kabupaten Toba, Joko Lumbantoruan menjelaskan, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan semangat para pelajar dalam berkompetisi, dengan harapan menambah dan melahirkan generasi pelajar untuk siap berkompetisi di tingkat nasional hingga tingkat internasional.

“Kami dari IGI Kabupaten Toba mengucapkan terima kasih banyak kepada Bang Martin Manurung yang dengan sukarela memberikan bantuan berupa uang pembinaan kepada siswa-siswa berprestasi,” ungkapnya.

Joel Van Doli Marpaung, perwakilan tim yang berhasil menjadi juara pertama tingkat SMP turut menyampaikan terima kasih kepada Martin Manurung. Sebagai salah satu pelajar berprestasi, Joel mengaku telah banyak menerima bantuan dari Martin Manurung, baik berupa beasiswa hingga pelatihan rutin untuk kompetisi pelajar.

“Terima kasih kepada Bapak Martin Manurung atas hadiah yang diberikan kepada kami. Semoga kebaikan Bapak selama ini dapat meningkatkan semangat kami para pelajar di Kabupaten Toba untuk meraih cita-cita,” ungkapnya.

(Darwis/Dis/*)

Add Comment