NasDem Jabar Penuhi Syarat Verifikasi Faktual

BANDUNG, (29 Januari): Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat melakukan verifikasi faktual partai NasDem, di Kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem di Jalan Cipaganti, Kota Bandung, Senin, (29/1).

Komisioner KPU Provinsi Jawa Barat Endun Abdul Haq mengatakan, proses verifikasi terhadap Partai NasDem mencakup tiga hal, yakni kepengurusan DPW Partai NasDem yang meliputi e-KTP dari pengurus partai, SK kepengurusan dari DPW dari DPD dan mengecek dokumentasi sekretariat.

KPU Provinsi Jawa Barat juga melakukan verifikasi terkait keterwakilan perempuan di kepengurusan DPW Partai NasDem Jawa Barat.

"Jadi setelah kami verifikasi untuk keterwakilan perempuan di Partai NasDem ini sudah 37 persen. Kelengkapan kantor pun sudah memenuhi syarat, begitupun akta notaris yang dimiliki sampai Desember 2019," kata Endin.

Lebih jauh Endin mengatakan, hasil verifikasi yang dilakukan hari ini akan dibawa ke Rapat Pleno di KPU Jawa Barat dan hasilnya nanti diserahkan ke pengurus Partai NasDem dalam bentuk berita acara.

Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat Saan Mustopa mengatakan, hasil verifikasi yang dilakukan oleh KPU Jawa Barat, baik itu dokumen kepengurusan, keterwakilan perempuan dan domisili sudah memenuhi syarat.

"Intinya kami dari DPW Partai NasDem Jawa Barat sudah memenuhi semua persyaratan menjadi Parpol Peserta Pemilu 2019," kata Saan.

Ia mengatakan saat ini pihaknya akan fokus mempersiapkan keanggotaan kader Partai NasDem dan hal itu terkait verifikasi oleh KPU yang akan dilakukan di 27 kabupaten/kota, salah satunya terkait dengam keanggotaan.

"Untuk saat ini kami akan fokus ke sana yakni keanggotaan kami di tingkat kabupaten kota,"  pungkas Saan.(*)

Add Comment