Sambut Pilkada Pegunungan Bintang NasDem Jagokan Thonce – Jeremias
JAKARTA (11 Juli): DPP NasDem memberikan rekomendasi dukungan kepada Thonce Nabyal dan Jeremias Tapyor di Pilkada Kabupaten Pegunungan Bintang, Provinsi Papua Pegunungan.
Surat rekomendasi dukungan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Fraksi NasDem DPR RI yang juga Ketua Teritorial Pemenangan Partai NasDem di Wilayah Papua, Roberth Rouw di NasDem Tower, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Kepada awak media Bakal Calon Bupati Pegunungan Bintang, Thonce Nabyal menegaskan bahwa pihaknya menerima rekomendasi dukungan dari Partai NasDem tanpa mahar. Untuk itu keduanya bersiap menatap Pilkada 2024 dengan kemenangan.
“Kami juga mendapatkan rekomendasi tanpa mahar karena itu juga kami ingin menyampaikan terimakasih kepada Partai NasDem,” kata dia.
Dia menambahkan, ke depan selain membawa Kabupaten Pegunungan Bintang semakin maju dia juga ingin melihat masyarakat semakin sejahtera dengan indeks kesehatan, maupun pendidikan yang baik.
“Memang tantangannya kami di Pegunungan Bintang lebih khusus kami di Papua tantangannya begitu berat tapi kami siap untuk memenangkan,” kata dia.
(WH)