Resmi! Surya Paloh Tunjuk I Nengah Senantara Nahkodai DPW NasDem Bali

JAKARTA (7 Maret): Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh resmi menunjuk I Nengah Senantara sebagai Ketua DPW Partai NasDem Bali. Penyerahan SK DPP Partai NasDem dilakukan oleh Sekjen Partai NasDem Hermawi Taslim bersama Ketua DPW Partai NasDem Bali sebelumnya, Julie Sutrisno Laiskodat, di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/3).

I Nengah Senantara, yang juga Anggota Fraksi Partai NasDem DPR RI, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya untuk memimpin DPW Partai NasDem Bali.

“Hari ini, serah terima jabatan DPW dari sebelumnya Kakak Julie yang terhormat. Beliau dulunya (Ketua) DPW Bali, nah sekarang saya, I Nengah Senantara, dikasih tugas dan tanggung jawab untuk melanjutkan tugas-tugas beliau di Bali,” ujarnya.

Politisi asal Desa Tembok, Buleleng, Bali itu menegaskan bahwa semangat kepemimpinannya sejalan dengan visi Ketua Umum Surya Paloh untuk membangun dan mengembangkan Partai NasDem di Bali.

“Kita tahu semua, Bali identik dengan warna merah. Tetapi berkat bimbingan beliau (Julie Sutrisno Laiskodat), saya sering sebut beliau adalah Margaret Thatcher-nya Bali, yang luar biasa men-support, mendorong, dan tentu mengedukasi kami sehingga Astungkara, syukur Alhamdulillah, dua periode sebelumnya tidak lolos, sekarang saya bisa lolos ke Senayan,” kata dia.

Selain sukses meraih kursi di DPR RI, lanjut dia, sebagai bukti kemajuan, Partai NasDem di Bali juga telah meloloskan satu kepala daerah yakni di Kabupaten Karangasem. Ke depan, dia bertekad untuk terus memperkuat basis dukungan dan memperjuangkan kepentingan masyarakat Bali melalui Partai NasDem.

Dalam menatap Pemilu 2029 mendatang, I Nengah berharap perolehan kursi Partai NasDem di Bali bisa meningkat.

“Untuk DPR RI, mudah-mudahan bisa dua kursi. Tapi yang jelas, dari peta politik yang saya pelajari, baik di tingkat kabupaten maupun provinsi, bisa naik dari yang ada sekarang,” tambahnya.

I Nengah juga mengakui bahwa tantangan politik bagi Partai NasDem di Bali masih cukup berat, terutama dengan dominasi dua partai besar. Namun dengan optimisme dan konsolidasi yang matang, dia yakin hal-hal baik dapat diraih Partai NasDem ke depan.

“Untuk Partai NasDem, tantangan ke depan tetap sama karena ada dua kubu yang sekarang mengkristal cukup kuat, PDIP dan Gerindra. Namun, dengan dinamika yang ada sekarang, saya melihat peluang untuk Bali, tumbuhnya di tingkat satu dan tingkat dua cukup signifikan,” kata dia.

(WH)

Add Comment