Surya Paloh Bertemu Kiai dan Ulama se-Jabar
Getting your Trinity Audio player ready...
|
BANDUNG, (4 Maret): Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menggelar silaturahmi dengan lebih dari 500 kiai, ulama, dan tokoh masyarakat se-Jawa Barat di Hotel Haris, Bandung, Jawa Barat, Minggu, (4/3).
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Jawa Barat Saan Mustofa mengatakan, ada sekitar 500-an ulama dan tokoh masyarakat yang hadir. Mayoritas yang hadir datang dari kalangan kiai dan pimpinan pondok pesantren dari 27 kabupaten/kota yang ada di Jawa Barat.
"Banyak masukan dari kiai dan pimpinan pondok pesantren yang kami kunjungi. Masukan saran terhadap kami untuk kebaikan, baik partai, bangsa dan tentu untuk kemaslahatan umat ke depan," kata Saan di Bandung, Minggu, (4/3).
Lebih jauh Saan juga menyatakan, kegiatan ini juga bermuara dari kesadaran, komitmen, dan penghargaan Partai NasDem terhadap para ulama, kiai, dan pimpinan pondok pesantren. NasDem, kata Saan, menyadari peran kiai dalam kehidupan berbangsa sangatlah besar.
"Harapannya secara tidak langsung perilaku etika dan moral kami dalam menjalankan roda politik bisa terjaga dengan baik. Karena keberadaan kiai itu menjadi penting," ujarnya.
Saan memastikan NasDem berkomitmen melanjutkan silaturahmi dengan kiai dan ulama di Jawa Barat. NasDem akan menampung masukan dan saran dari kiai dan pimpinan pondok pesantren untuk kemaslahatan umat.
Dalam sambutannya, Surya Paloh menyatakan penghormatan setinggi-tingginya pada seluruh tokoh agama, kiai, dan pimpinan pondok pesantren yang ada di Jawa Barat. Surya Paloh meyakini forum silaturahmi ini bisa memberikan manfaat bagi keberlangsungan hidup berbangsa dan bernegara, utamanya bagi Partai NasDem.
"Saya yakin forum silaturahmi ini bisa memberikan pemahaman lebih dekat dari tokoh masyarakat, pimpinan ponpes, kiai, ulama terhadap keberadaan institusi politik bernama partai NasDem di negeri ini," ujar Surya.
Surya juga menjelaskan, umat Islam dapat membuat Indonesia semakin kuat, maju dan hebat. Dan yang paling berperan dalah budayawam, politisi, tapi yang tak ketinggalan adalah alim ulama dan para kiai.
"Posisi alim ulama adalah posisi yang super super strategis. Bisa mengajak dan menjauhi," ujar Surya.
Selain Surya Paloh, silaturahmi NasDem dengan pemuka agama se-Jawa Barat juga dihadiri calon Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil serta sejumlah calon kepala daerah yang diusung NasDem di Pilkada Jabar 2018.(*)