Saan Mustopa Letakkan Batu Pertama Pembangunan Kantor DPW NasDem Maluku
AMBON (6 November): Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai NasDem sekaligus Wakil Ketua DPR RI, Saan Mustopa, secara resmi meletakkan batu pertama pembangunan Kantor DPW Partai NasDem Provinsi Maluku di Jalan Sultan Hasanudin No. 999, Pandan Kasturi, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Maluku, Rabu (5/11).
Kegiatan tersebut menjadi agenda pembuka dalam rangkaian Pelantikan dan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I DPW Partai NasDem Maluku.
Acara dihadiri Ketua DPW Partai NasDem Maluku, H Hamdani Laturua, Sekretaris DPW NasDem Maluku Anderias Rentanubun, jajaran fungsionaris partai, serta anggota DPRD Provinsi Maluku dan DPRD Kota Ambon dari Fraksi Partai NasDem.
Dalam sambutannya, Saan Mustopa menyampaikan bahwa pembangunan kantor partai memiliki makna strategis dan simbolis bagi eksistensi serta identitas Partai NasDem di Maluku.
“Kantor partai bukan sekadar bangunan fisik, tetapi simbol eksistensi, identitas, dan kekuatan organisasi politik. Di era digital sekalipun, kantor tetap menjadi pusat koordinasi, tempat bertemunya ide, gagasan, dan semangat perjuangan,” ujar Saan.
Ia berharap pembangunan kantor baru tersebut dapat menjadi pusat kegiatan dan konsolidasi partai menuju Pemilu 2029.
“Mudah-mudahan satu hingga dua tahun ke depan, sebelum Pemilu 2029, kantor ini sudah dapat diresmikan dan menjadi pusat aktivitas gerakan Partai NasDem di Maluku,” tambahnya.
Saan juga menekankan pentingnya semangat kebersamaan dan gotong royong seluruh kader dalam mewujudkan pembangunan kantor tersebut.
“Kantor ini harus dibangun dengan semangat, tekad, dan kemauan kuat dari seluruh jajaran pengurus dan kader. Selama ada kemauan, pasti ada jalan,” ujarnya.
Ketua DPW Partai NasDem Maluku H Hamdani Laturua menyampaikan rasa syukurnya atas dimulainya pembangunan kantor permanen partai tersebut. Ia menuturkan, selama ini DPW Partai NasDem Maluku masih menyewa tempat untuk menjalankan aktivitas partai.
“Selama ini kami belum memiliki kantor tetap. Puji syukur, berkat dukungan DPP dan Ketua Umum Bapak Surya Paloh, kami akhirnya memiliki lahan seluas 1.300 meter persegi yang sudah menjadi hak milik partai,” ungkap Hamdani.
Ia menargetkan pembangunan kantor tersebut rampung dalam waktu satu hingga dua tahun ke depan.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Ambon Ely Toisutta, Sekretaris Daerah Provinsi Maluku Sadali Ie yang mewakili Gubernur Maluku, serta tokoh agama, unsur Forkopimda, dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Ambon Ely Toisutta menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap pelaksanaan Peletakan Batu Pertama Kantor DPW Partai NasDem Provinsi Maluku, pelantikan pengurus DPW Partai NasDem Maluku periode 2025–2029, serta Rakerwil I Partai NasDem Maluku.
Ia juga mengucapkan selamat kepada para pengurus DPW Partai NasDem Maluku yang baru dilantik dan berharap mereka dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab serta berkontribusi bagi kemajuan daerah.
Seusai acara, Sekretaris DPW Partai NasDem Maluku, Anderias Rentanubun, menegaskan pentingnya kolaborasi dan dukungan lintas pihak dalam merealisasikan pembangunan kantor baru DPW Partai NasDem Maluku.
(WH/KL)