Cindy Desak BNPB Bergerak Cepat Bantu Korban Banjir Bandang Agam
AGAM (28 November): Situasi darurat melanda wilayah Salareh Aia, Kabupaten Agam, Sumatra Barat (Sumbar) setelah banjir bandang menghantam kawasan tersebut. Warga dilaporkan terisolasi dalam keadaan jaringan komunikasi serta listrik padam, sehingga menyulitkan proses evakuasi dan penyaluran bantuan.
Unggahan informasi darurat di media sosial menunjukkan permintaan bantuan segera dari warga kepada Tim SAR, BPBD, tenaga medis, dan relawan untuk turun ke lokasi.
Melihat kondisi tersebut, anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem, Cindy Monica, menyampaikan keprihatinan mendalam sekaligus mendesak pemerintah pusat dan daerah bergerak cepat.
“Saya minta BNPB, BPBD, dan seluruh petugas terkait segera bergerak cepat membantu warga Salareh Aia yang saat ini terisolir. Situasinya sangat darurat dan masyarakat tidak bisa menunggu lama,” tegas Cindy, Kamis (27/11/2025) malam.
Ia juga meminta pemerintah daerah memastikan akses menuju wilayah terdampak segera dibuka, bantuan logistik disalurkan, serta proses evakuasi dilakukan dengan aman dan terkoordinasi.
Hingga berita ini diterbitkan, kondisi di lapangan masih dalam penanganan, sementara relawan dan instansi terkait mulai melakukan koordinasi menuju lokasi bencana. (Yudis/*)