NasDem Kabupaten Lampung Selatan Lirik Tokoh Masyarakat jadi Caleg
Getting your Trinity Audio player ready...
|
LAMPUNG SELATAN, (11 Mei): Dewan Pimpinan Daerah (DPD) NasDem Kabupaten Lampung Selatan memberikan perhatian khusus kepada tokoh masyarakat yang ingin menjadi bakal calon anggota legislatif (bacaleg) 2019-2024 pada Pemilu 2019 dari Partai NasDem.
Plt Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Wahrul Fauzi Silalahi menyatakan, nasDem Kabupaten Lampung membuka kesempatan bagi tokoh masyarakat dan desa untuk menjadi caleg lewat program "NasDem Memanggil" dan tanpa 'mahar' apa pun di Lampung Selatan, Jumat (11/5).
"Jadi mulai 8 hingga 25 Mei 2018, kami resmi membuka penjaringan caleg untuk Pemilu 2019," kata Wahrul Fauzi Silalahi yang juga mantan Direktur LBH Bandarlampung.
Lebih jauh Wahrul mengatakan, NasDem mengajak para tokoh agama, masyarakat, mantan kepala desa, istri kepala desa, dan jaringan aktivis untuk bergabung ke NasDem tanpa 'mahar apa pun.
"Jadi kami mengajak untuk bergabung ke NasDem. Karena mereka sudah berjuang bersama masyarakat. Kami prioritaskan mereka, jadi bukan yang punya uang, yang sudah pernah berbuat ini yang kami ajak bergabung," ujarnya lagi.
Menurut Wahrul, kriteria itu adalah menjadi penilaian NasDem.
"Kriteria tokoh dan aktivis itu penting dan menjadi prioritasnya. Karena mereka pernah berbuat dan memiliki jaringan yang sudah ada dan mengakar. Bukan yang hanya klaim mengaku-ngaku saja dikenal atau sangat kenal," ujar politisi muda ini pula.
Kendati demikian, sebagai ketua partai di Lamsel, pihaknya tetap objektif dalam proses seleksi untuk menetapkan para caleg nantinya.
Tak hanya itu, caleg wanita juga menjadi prioritas NasDem.
"NasDem Memanggil putra-putri terbaik untuk menjadi pelaku gerakan perbuhan Restorasi Indonesia," ujar dia pula.
Nantinya para calon legislatif terpilih bisa menyosialisasikan dirinya sebagai calon legislatif (caleg) dari Partai NasDem.(*)